Liga Indonesia ISL -- Pelita Bandung Raya (PBR) akan melakoni laga kedua Indonesia Super League (ISL) sebagai tuan rumah pada Kamis 6 Februari. Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, PBR akan menjamu Sriwijaya FC.
'The Boys Are Back' jelas mengincar kemenangan sebagai tuan rumah. Tekad itu diperlihatkan T.A. Musafri. "Yang jelas saya dan teman-teman tidak mau kalah di kandang," kata Musafri,kemarin.
Mantan pemain Persija Jakarta itu mengakui jika 'Laskar Wong Kito' bukan lawan yang mudah untuk dikalahkan. Kekalahan yang dialami Sriwijaya FC dari Persib Bandung beberapa hari lalu juga bukan patokan untuk mengalahkan mereka dengan mudah.
"Apalagi kita tahu Sriwijaya FC tim besar, mereka sering juara," ungkapnya.
Hal itu diyakini akan jadi ganjalan berat bagi PBR. "Kita tidak takabur, tapi mudah-mudahan bisa meraih tiga poin. Yang pasti pertandingan nanti akan seru," ucapnya.
Musafri mengakui permainan PBR saat memenangkan laga kontra Persita Tangerang akhir pekan lalu belum sempurna. Perbaikan di beberapa sektor harus dilakukan. "Yang pasti kita akan kerja keras. Bahkan akan lebih kerja keras lagi dari pertandingan kemarin," tegasnya.
Secara pribadi, Musafri pun bertekad menampilkan permainan terbaik jika kembali dipercaya turun ke lapangan. "Kapanpun kita masuk lapangan, kita akan memberikan kemampuan 110 persen buat tim," pungkasnya.