Getty Images/Lars Baron
Info Liga Inggris - Eden Hazard sudah ditepikan di laga terakhir Chelsea karena indispliner. Kini demi kembali ke jalur kemenangan di liga, Hazard diharapkan dapat dimainkan lagi.
Hazard tak bermain dan bahkan tak ada di bangku cadangan saat Chelsea menang 3-0 atas Schalke 04 di Liga Champions lalu. Alasannya adalah Jose Mourinho sedang tak puas dengan performa stagnan pemain internasional Belgia itu.
Tapi sebelum itu pun Hazard sudah bikin kesal Mourinho di mana ia telat datang ke sesi latihan Senin kemarin akibat masalah dalam perjalanannya pulang dari Lille.
Mourinho sendiri mengaku sudah tak memikirkan hal itu dan berjanji akan menurunkan kembali Hazard di laga kontra West Bromwich Albion akhir pekan ini. Maka itu Mourinho diharapkan menepati janjinya itu.
"Ini penting untuk tim, tapi Eden juga sudah menerima sanksi itu sebagai tindakan disipilin dan dia akan dimainkan di laga berikutnya," ujar bek Chelsea, Branislav Ivanovic, seperti dikutip Sky Sports.
"Ini artinya kami serius, dan kami semua saling bersatu -- dan saya tak berpikir dia punya masalah dengan hal itu," sambungnya.
Chelsea kini harus menang atas WBA demi menjaga persaingan dengan Arsenal dan Liverpool di papan atas. Saat ini The Blues cuma unggul selisih gol dari The Reds serta selisih lima poin dari 'Tim Gudang Peluru' di papan klasemen
"Mereka (Mourinho dan Hazard) sudah saling berbicara dan mengatasi situasi ini. Manajer membuat keputusan dan dia tidak harus menjelaskan kepada setiap pemain," timpal Gary Cahill.
"Suasana kamp latihan baik-baik saja -- khususnya ketika kami memenangi laga. Pemain tahu posisi mereka tapi tidak ada dendam berkepanjangan," lanjutnya.
"Eden Hazard adalah pemain yang luar biasa dan kami sangat membutuhkan di skuat saat ini dan kami tak sabar segera bermain bersamanya lagi," demikian Cahill.