Pemain Fiorentina merayakan gol Borja Valero yang membawa tim menang 2-1 atas Pandurii (Foto: Reuters)
Info Liga Europa– Rubin Kazan menjadi tim pertama yang memastikan diri lolos ke babak 32 besar Europa League. Selain Kazan, Fiorentina juga memastikan diri lolos usai menang dramatis atas Pandurii.
Kazan menjamu klub Inggris Wigan Athletic pada matchday keempat penyisihan Grup Europa League, Jumat (8/11/2013) dini hari WIB. Kemenangan dibutuhkan klub asal Rusia ini untuk memastikan tiket lolos ke babak selanjutnya.
Permainan ofensif yang diperagakan Kazan pun akhirnya berbuah manis menyusul terciptanya gol dari Oleg Kuzmin pada menit ke-22. Gol Kuzmin ternyata merupakan gol semata wayang di pertandingan ini.
Menang 1-0, Kazan memastikan diri lolos ke babak 32 besar. Kazan nyaman di puncak klasemen Grup D dengan koleksi 10 poin. Sementara Wigan, meski kalah tetap mempertahankan posisinya di peringkat dua dengan koleksi lima poin, atau unggul satu angka dari Zulte-Maregem dan dua poin dari Maribor di dasar klasemen.
Sukses Kazan melaju ke babak berikutnya juga diikuti sejumlah klub lain. Salah satunya ialah wakil Italia, Fiorentina. Bertandang ke markas Pandurii, Fiorentina menang dramatis 2-1, untuk kemudian memastikan tiket babak selanjutnya.
Fans Fiorentina memang sempat dibuat deg-degan pada laga kali ini. Bayangkan, hingga laga memasuki menit ke-85, La Viola masih tertinggal 0-1 lewat gol Eric de Oliveira pada menit ke-32.
Momen krusial terjadi di lima menit berikutnya di mana Fiorentina mampu membalikkan kedudukan, lwat gol Ryder Matos (86’) dan Borja Valero di masa injury time (90+2’).
Menang 2-1, Fiorentina menjaga rekor 100 persen kemenangan mereka di empat laga penyisihan grup. Dengan mengoleksi 12 poin, Fiorentina memastikan diri sebagai juara Grup E dan lolos ke babak 32 besar.