Ian Walton/Getty Images
Info Liga Europa - Kemenangan Tottenham Hotspur atas Sheriff 2-1 bermakna spesial bagi Jermaine Defoe. Sebuah gol yang diciptakan Defoe membuat dia menjadi pemain tertajam Tottenham di Eropa.
Pada laga di White Hart Lane dinihari tadi, Defoe mencetak gol dari titik putih untuk menambah koleksinya menjadi 23 gol di kompetisi Eropa.
Jumlah gol striker internasional Inggris tersebut satu gol lebih banyak dari pemegang rekor sebelumnya Martin Chivers selama membela Tottenham pada 1968-1976.
Defoe mengaku bertemu dengan Chivers di pertandingan itu dan diberikan dorongan untuk melampaui golnya oleh sang legenda The Lilywhites.
"Dia (Chivers) adalah seorang legenda, aku melihat dia saat turun minum. Dia bilang kepadaku untuk terus menjaga permainanku dan mematahkan rekornya. Senang rasanya apabila sesorang seperti Martin mengatakan hal itu," kata Defoe kepada ITV
"Tadi adalah pertandingan yang cukup membuat frustrasi, aku tidak mendapatkan ruang yang cukup. Aku hanya mencoba tetap sabar," sambung Defoe.
"Aku senang ada di puncak daftar (pencetak gol terbanyak klub di Eropa). Aku percaya diri, sebuah kesempatan yang membanggakan bisa melakukannya."