• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, November 8, 2013

    Format baru Liga Indonesia Ditentukan Desember 2013


    Info Liga Indonesia -- 25 klub calon peserta liga unifikasi tahun depan sudah melakukan pertemuan dengan PSSI di hotel kawasan Jakarta Selatan, Kamis (7/11) malam. Pertemuan itu sendiri dihadiri oleh 18 klub Indonesia Super League (ISL) dan tujuh klub Indonesian Premier League (IPL).

    Yang memimpin pertemuan adalah pihak PSSI, Joko Driyono sebagai sekretaris jendral juga CEO PT Liga Indonesia, dan hadir pula Erwin Dwi Budiawan yang bertindak sebagai komite kompetisi PSSI, memaparkan secara jelas kepada 25 klub tersebut mengenai kompetisi musim 2014 mendatang.

    Jokdri sapaan akrab Joko Driyono memaparkan opsi mengenai format kompetisi, jumlah peserta, dan adanya beberapa modifikasi pada regulasi kompetisi musim depan. Tak lupa pula, penjelasan mengenai proses verifikasi klub yang nantinya berhak tampil di ISL 2014.

    "Verifikasi klub akan berlangsung pada akhir November ini. Nantinya, pada tanggal 10 Desember, kita akan mendapatkan final mengenai peserta kompetisi dan formatnya," kata Joko Driyono.

    Ia juga memaparkan bahwa wacana dua wilayah hanya terjadi bila peserta berjumlah tidak kurang dari 22 klub. Joko juga menyatakan, pihaknya membuka diri seluas luasnya kepada seluruh klub untuk melakukan dialog.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Format baru Liga Indonesia Ditentukan Desember 2013 Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top