• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, August 26, 2013

    Pertahanan City Sangat Rapuh

    AFP/MIGUEL RIOPA
    Pelatih Malaga, Manuel Pellegrini.
    LIGA INGGRIS - Manajer Manchester City mengeluhkan pertahanan The Citizens dalam pertandingan melawan Cardiff City, Minggu (25/8/2013). Dalam pertandingan tersebut, City takluk 2-3 dari tuan rumah setelah sebelumnya sempat unggul 1-0 melalui Edin Dzeko. Di mata Pellegrini, kekalahan tersebut tak ada hubungannya dengan ketiadaan Matija Nastasic dan Vincent Kompany.

    "Kami bermain melawan tim yang sangat alot. Cardiff memasang 10 pemain di area kotak penalti mereka sehingga sulit bagi kami mencoba mencetak gol," jelas Pellegrini kepada situs Sky Sports.

    Pengganti Roberto Mancini ini mengira pertandingan akan lebih mudah setelah City unggul. Ia pun menganggap timnya bermain lebih baik meski akhirnya takluk.

    "Tak ada yang menyangka mereka bisa mencetak dua gol lewat set-piece, tetapi begitulah sepak bola. Setiap tim harus berkonsentrasi dalam aspek itu. Walau Cardiff menang, saya rasa kami bermain lebih bagus," kata Pellegrini lagi. 

    Terkait absennya Nastasic dan Kompany, menurut Pellegrini, itu bukan alasan utama City kebobolan. Di mata pelatih asal Cile ini, dua sepak pojok Cardiff-lah yang mencelakakan City. 

    "Dua sepak pojok Cardiff menentukan hasil permainan. Tak ada masalah di pusat pertahanan," pungkas Pellegrini
    .
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Pertahanan City Sangat Rapuh Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top