Oscar dan rekan setim, Fernando Torres. (Foto: ESPN)
LIGA INGGRIS – Gelandang Chelsea, Oscar dos Santos percaya bahwa timnya akan memberikan kejutan kepada Manchester United. Oscar juga percaya bahwa kemenangan di Old Trafford akan menentukan perburuan gelar musim ini.
Bertandang ke markas Setan Merah, The Blues bermodalkan hasil positif dan untuk sementara waktu memimpin puncak klasemen Premier League berkat dua kemenangan beruntun, kontra Hull City (2-0), dan Aston Villa (2-1).
Begitu pun dengan tuan rumah, United juga berhasil meraih kemenangan pada laga perdana mereka musim ini, kontra Swansea City (4-1). Kedua tim elite itu pun akan berjibaku, Selasa (27/8) dini hari WIB.
Oscar menambahkan bahwa tiga angka menjadi target utama mereka. Pasalnya, dengan kemenangan kontra United, otomatis Chelsea akan digdaya di puncak dan menjauhi perolehan poin para rivalnya.
“Apabila kami dapat meraih kemenangan maka jarak kami dengan Manchester United menjadi enam poin, selain faktanya mereka adalah juara dan kemenangan atas mereka wajib kami miliki,” tegas Oscar, seperti dilansir ESPN, Senin (26/8/2013).
“Kami tahu ini akan sulit tapi kami tahu bahwa kami pasti bisa menang di Old Trafford. Kami melakukannya musim lalu dan kami berharap mencapai hal yang sama musim ini. Jelas ini menjadi laga yang sangat penting setelah Bayern Munich,” sambung Oscar.
“Kami berharap dapat bermain baik, benar bahwa ini merupakan langkah awal untuk menjadi juara, namun kami tidak boleh berpuas diri. Kami yakin apabila kami bermain bagus maka kami akan meraih tiga angka dan jelas ini sangat berarti bagi kami,” tutupnya
.