AFP/Patrik Stollarz
Info Liga Champions - Kemenangan tetap menjadi incaran pelatih Schalke 04, Jens Keller, pada laga kontra Chelsea. Namun, kalau timnya hanya mendapatkan hasil imbang, Keller akan tetap merasa puas.
Schalke akan berhadapan dengan Chelsea pada matchday 3 Liga Champions di Veltins-Arena, Rabu (23/10/2013) dinihari WIB. Laga ini akan menjadi ujian serius buat The Royal Blues setelah sebelumnya mereka memetik kemenangan atas Steaua Bucharest dan Basel.
Schalke kini memuncaki klasemen sementara Grup E dengan enam poin. Mereka unggul tiga poin atas Chelsea yang ada di posisi kedua.
"Kami mendapatkan banyak kepercayaan diri dari hasil-hasil belakangan ini dan performa di Liga Champions beberapa tahun terakhir. Dengan fans di belakang kami, kami ingin memberikan yang terbaik," ucap Keller di situs resmi UEFA.
Keller menyadari bahwa Chelsea bukan tim lemah yang akan mudah dikalahkan. Oleh karena itu, kalau Schalke cuma meraih hasil seri, dia tak akan kecewa.
"Saya selalu bilang saya ingin memenangi setiap pertandingan. Akan tetapi, sebuah hasil seri akan oke. Kami tentu bisa menerimanya," katanya.
"Kami telah menonton beberapa pertandingan Chelsea. Jose Mourinho adalah pelatih hebat yang sangat berkualitas dan dia sudah mencapai banyak hal. Saya sangat menghormatinya," ujar Keller.