TIMNAS KORSEL – Timnas Korea Selatan (Korsel) sudah mengumumkan secara resmi 23 pemain yang akan diikutsertakan dalam pagelaran Piala Dunia 2014 di Brasil. Dari nama-nama tersebut, ada empat pemain yang berkarier di level top Eropa, Bundesliga.
Son Heung - min |
Keempat pemain itu adalah Son Heung - min ( Bayer Leverkusen ) , Ji Dong - won ( Augsburg ) , Koo Ja - cheol ( Mainz ) dan Hong Jeong - ho ( Augsburg ). Dengan bergabungnya empat pemain dari Bundesliga ini, diprediksi skuad besutan Hong Myung-Bo akan memberikan perlawanan terbaik di babak penyisihan grup H. Di mana Korsel akan bersaing dengan Belgia, Aljazair, dan Rusia.
Hong yang sukses membawa tim Korsel U-23 meraih gelar perunggu di Olimpiade London dua tahun lalu optimistis jika tim diisi oleh pemain yang mempunyai usia rata-rata di bawah 25 tahun.
Korsel sendiri akan menghadapi Rusia terlebih dahulu di Cuiaba pada 17 Juni. Lalu empat hari kemudian bertemu dengan Aljazair di Porto Alegre, dan di laga pamungkas akan bertemu Belgia 22 Juni di Sao Paulo.
Berikut susunan pemain Korsel seperti dilansir Socceraway, Kamis 8 Mei 2014;
Skuad secara penuh :
Kiper: Jung Sung - ryong ( Suwon Bluewings ) , Kim Seung - gyu ( Ulsan ) , Lee Bum -young ( Busan IPark )
Bek : Kim Jin - su ( Albirex Niigata ) , Kim Young- gwon ( Guangzhou Evergrande ) , Yoon Suk -young ( QPR ) , Hwang Seok - ho ( Sanfrecce Hiroshima ) , Hong Jeong - ho ( Augsburg ) Kwak Tae -Hwi ( Al Hilal ) , Lee Yong ( Ulsan ) , Kim Chang - su ( Kashiwa Reysol )
Gelandang : Ki Sung - yueng ( Sunderland ) , Ha Dae -sung ( Beijing Guoan ) , Han Kook -young ( Kashiwa Reysol ) , Taman Jong - woo ( Guangzhou R & F ) , Kim Bo - Kyung ( Cardiff City ) , Lee Chung - yong ( Bolton Wanderers ) , Ji Dong - won ( Augsburg ) , Son Heung - min ( Bayer Leverkusen )
Penyerang : Koo Ja - cheol ( Mainz ) , Lee Keun - ho ( Sangju Sangmu ) , Park Chu -young ( Watford ) , Kim Shin - wook ( Ulsan )