Michael Laudrup - Pelatih Swansea City (Foto: Wales Online)
Info Liga Inggris – Pelatih Swansea City, Michael Laudrup, memberikan komentarnya terhadap isi buku autobiografi mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson yang dinilainya sangat tidak layak.
Menurut pria asal Denmark ini, ketidak layakan yang terdapat dalam buku tersebut adalah bagian di mana Sir Alex mencantumkan nama beberapa mantan anak didiknya di Old Trafford, terlebih membicarakan sisi buruknya, seperti David Beckham dan Roy Keane.
Keano –sapaan Roy Keane-, dikatakan Ferguson sebagai seorang pemain yang tidak mampu mengendalikan emosinya dan kerap menghadirkan suasana yang kurang nyaman di ruang ganti.
Sementara Beckham, dinilai telah menjadi sosok yang berubah dalam hal gaya hidup usai dirinya mengenal wanita yang kini telah menjadi istrinya, Victoria Adams. Dan puncak kekesalan Fergie terjadi saat insiden sepatu melayang, 2003 silam.
Laudrup yakin, ada banyak hal yang lebih penting untuk ditulis dalam sebuah buku autobiografi seorang Sir Alex Ferguson, seperti pengetahuan dan pembelajaran dalam pelatihan ketimbang harus mengumbar aib perselisihan dengan para pemainnya sendiri.
“Bila kita berbicara tentang seorang pria seperti Ferguson, saya yakin ada banyak hal yang benar-benar baik di sana untuk dibicarakan, seperti menjelaskan permainan, taktik, dan sistem yang semua orang bisa belajar darinya,” kata Laudrup, seperti dilansir Daily Mail, Jumat (25/10/2013).
“Itu lebih penting daripada harus membicarakan tentang Roy Keane dan insidennya dengan David Beckham. Apa yang menarik?,” sambungnya.