Eredivisie Belanda Hasil Pekan Kelima | Klasemen |
HERACLES ALMELO | 1 | 0 | ADO DEN HAAG |
Pada lanjutan Eredivisie Belanda pekan kelima, Sabtu (31/8) petang, Heracles menundukkan perlawanan sengit sepuluh pemain ADO untuk membungkus poin penuh kedua mereka musim ini. Gelandang andalan Lerin Duarte kemungkinan besar memainkan pertandingan terakhirnya untuk Heracles pada pertandingan ini karena kesepakatan transfer dengan Ajax Amsterdam sudah tercapai di tingkat antarklub. Gol semata wayang dicetakJason Davidson pada menit ke-31 setelah menyambar bola muntah sepakan Mikhael Rosheuvel. ADO bermain dengan sepuluh orang sejak menit 71 setelah Dion Malone menerima kartu kuning kedua, tapi tak ada tambahan gol yang tercipta hingga pertandigan berakhir. |
RKC WAALWIJK | 1 | 4 | GO AHEAD EAGLES |
Kepak sayap Go Ahead Eagles membawa mereka mendarat di peringkat kelima klasemen pekan ini berkat kemenangan telak di markas RKC. Erik Falkenburg tampil gemilang dengan menciptakan hat-trick sekaligus menginspirasikan kemenangan pertama Go Ahead di kandang RKC sejak 1996. Kesalahan kiper Jan Seda dimanfaatkan Falkenburg untuk membuka keunggulan pada menit kesembilan. Sepuluh menit berselang, umpan silang Xandro Schenk salah diantisipasi Seda dan kembali dimanfaatkan Falkenburg guna menggandakan keunggulan. Falkenburg melengkapi hat-tricknya pada menit ke-64 berkat operan Jarchinio Antonia dan eksekusi penalti Marnix Kolder tujuh menit berselang kian membuat Go Ahead terbang tinggi. Gol hiburan RKC disarangkan Denzel Slager tiga menit sebelum bubaran. |
PSV EINDHOVEN | 0 | 0 | CAMBUUR LEEUWARDEN |
Cambuur berjuang keras menahan gempuran tuan rumah PSV hingga akhirnya berhasil mencuri poin di Stadion Philips. Pertandingan bertepatan dengan hari perayaan seabad PSV dan tuan rumah sangat berambisi mencari kemenangan setelah gagal melakukannya dalam tiga pertandingan beruntun. Cambuur lebih banyak mengandalkan serangan balik, terutama melalui Jordy Lukoki di sayap kanan. PSV memperoleh kesempatan terbaik melalui bek muda Jorrit Hendrix, tapi bola mengenai mistar. Begitu pula dengan peluang yang diperoleh Ola Toivonen gagal dimanfaatkan. Tidak ada gol dalam pertandingan ini. Rekor PSV selalu mencetak gol dalam 33 pertandingan beruntun Eredivisie pun berakhir. |