• Latest News

    Powered by Blogger.
    Tuesday, October 29, 2013

    Berikut Hasil Liga Jepang Pekan Ke-30

    Ryoichi Maeda - Jubilo Iwata - J-League - 09132013



    J-League Divisi 1


    Pekan Ke-30

    SANFRECCE HIROSHIMA
    10VEGALTA SENDAI
    Peringkat tiga Sanfrecce Hiroshima bangkit dari kekalahan di pekan lalu, dan tetap menjaga persaingan memperebutkan gelar juara usai mengalahkan Vegalta Sendai dengan skor tipis 1-9. Hasil itu membuat Sanfrecce menjaga tiga poin dengan pemuncak klasemen Yokohama F Marinos. Naoki Ishihara menjadi bintang kemenangan Sanfrecce ketika ia menuntaskan umpan Toshihiro Aoyama enam menit sebelum pertandingan berakhir.

    VENTFORET KOFU11FC TOKYO
    Ventforet Kofu mendapatkan poin krusial dalam upaya mereka bertahan di J-League usai bermain imbang 1-1 melawan FC Tokyo. Ventforet kini unggul enam angka dari tim yang menempati posisi teratas zona degradasi, Shonan Bellmare. J-League musim ini masih menyisakan empat laga. Kazunari Hosaka yang menyambut sepak pojok membawa Ventforet unggul lebih di menit ke-28. Pada menit ke-80, Yuhei Tokunaga menyelesaikan umpan Keigo Higashi untuk menyamakan kedudukan. FC Tokyo hampir saja memetik kemenangan menjelang sebelum laga berakhir, andaikan tendangan bebas Masato Morishige tak menghantam tiang gawang.

    ALBIREX NIIGATA32SHONAN BELLMARE
    Shonan Bellmare gagal memangkas selisih poin dengan Ventforet Kofu untuk lepas dari ancaman degradasi setelah dikalahkan Albirex Niigata 3-2. Kengo Kawamata menjadi bintang bagi Albirex dengan mencetak hat-trick di laga ini pada menit ke-12, 63, dan 72, dua diantaranya melalui eksekusi penalti. Bellmare bangkit di waktu tersisa, dan mampu memperkecil kekalahan mereka lewat gol Ryota Nagaki pada menit ke-77, dan gol bunuh diri Naoki Kawaguchi delapan menit sebelum pertandingan berakhir.

    KASHIMA ANTLERS41KAWASAKI FRONTALE
    Kashima Antlers menapak ke peringkat empat klasemen sementara usai meraih kemenangan telak 4-1 atas Kawasaki Frontale. Antlers kini berselisih tiga angka dengan juara bertahan Sanfrecce Hiroshima yang berada di peringkat ketiga. Shoma Doi membuka keunggulan Antlers pada menit ke-20, dan Yuya Osako menggandakannya satu menit sebelum babak pertama usai. Kazuya Yamamura memperbesarnya pada menit ke-56, dan diikuti gol Yasushi Endo di menit ke-61. Frontale memperkecil kekalahan lewat bunuh diriGaku Shibasaki di masa injury time.

    OITA TRINITA01YOKOHAMA F MARINOS
    Pemuncak klasemen Yokohama F Marinos tetap menjaga selisih dua poin dengan Urawa Reds usai memetik kemenangan tipis 1-0 atas tim yang sudah pasti terdegradasi, Oita Trinita. Ini merupakan kemenangan 1-0 ketiga kalinya bagi Marinos di lima laga terakhir. Dua pertandingan lainnya berakhir imbang tanpa gol. Gelandang veteran Shunsuke Nakamuramasih memperlihatkan kualitasnya sebagai eksekutor tendangan bebas yang piawai, ketika sepakannya sesaat sebelum babak pertama berakhir menentukan kemenangan Marinos.

    JUBILO IWATA01SHIMIZU S-PULSE
    Jubilo Iwata untuk kali pertama dalam sejarah klub terancam terdegradasi usai menelan kekalahan tipis 1-0 dari Shimizu S-Pulse pada derby Shizuoka. Hasil itu membuat Iwata tertinggal 11 angka dari Ventforet Kofu. Jika di laga akhir pekan ini Ventforet menang, dan Jubilo tumbang, maka mereka bakal terdegradasi, mengingat J-League menyisakan empat pertandingan. Tendangan penalti Genki Omae sepuluh menit sebelum laga berakhir memberikan mimpi buruk bagi Jubilo.

    NAGOYA GRAMPUS21OMIYA ARDIJA
    Nagoya Grampus memastikan bertahan di kasta tertinggi J-League setelah meraih kemenangan 2-1 atas Omiya Ardija. Di lain sisi, kekalahan ini juga tidak membuat Ardija harus berjuang lepas dari degradasi, karena posisi mereka sudah aman, menyusul kekalahan yang diderita Shonan Bellmare. Sekalipun Bellmare menang di empat laga sisa, raihan poinnya tak mungkin mengejar angka Ardija. Tendangan voli Milivoje Novakovicdari luar kotak penalti membawa Ardija unggul lebih dulu pada menit ke-37. Namun Grampus bangkit, dan membalikkan keadaan lewat dua gol Marcus Tulio Tanaka di menit ke-67 dan 86. Kedua gol ini merupakan assist sundulan Josh Kennedy.

    URAWA REDS21KASHIWA REYSOL
    Urawa Reds menjaga persaingan memperebutkan gelar juara tetap berlangsung sengit usai memetik kemenangan 2-1 atas Kashiwa Reysol. Reds mempertahankan selisih dua angka dari pemuncak klasemen Yokohama F Marinos. Yosuke Kashiwagi membuka keunggulan memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Genki Haraguchi pada menit kelima. Kashiwagi kembali mencatatkan namanya di papan skor selang enam menit kemudian menyambut umpan Tomoaki Makino. Gol Masato Kudo di menit ke-14 hanya bisa memperkecil kekalahan Reysol.


    SAGAN TOSU21CEREZO OSAKA
    Kendati memetik kemenangan 2-0 atas Cerezo Osaka, posisi Sagan Tosu dari ancaman degradasi masih belum aman. Setidaknya, raihan angka penuh ini masih memperpanjang nafas Tosu untuk menuntaskan empat laga sisa. Tosu hanya berselisih 11 angka dengan Shonan Bellmare yang berada di posisi teratas zona degradasi. Naoyuki Fujitamemecahkan kebuntuan Tosu pada menit ke-80, sebelum akhirnya sundulan Takashi Kanai menyambut tendangan bebas Fujita di masa injury time memastikan tiga angka.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Berikut Hasil Liga Jepang Pekan Ke-30 Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top