(AFP/Patrik Stollarz)
Jerman - Marco Reus dikabarkan menjadi incaran Manchester United di bursa transfer bulan Januari ini. Tapi gelandang 24 tahun itu menyatakan kesetiaannya pada Borussia Dortmund.
Reus menjadi salah satu pemain yang disebut-sebut masuk ke dalam radar MU. Kubu 'Setan Merah' dikabarkan siap menggelontorkan dana hingga 50 juta euro untuk memboyong Reus.
Tapi Reus tak punya niat untuk meninggalkan Signal Iduna Park. Dia ingin menghormati kontraknya dengan Dortmund yang berlaku sampai 2017 mendatang.
"Aku punya kontrak yang valid dengan BVB dan aku bahagia di sini," sahut Reus kepada Bild.
"Sejujurnya, aku sangat sedikit membaca soal ketertarikan itu dan jika aku mendengar ketertarikan dari waktu ke waktu, aku menganggapnya sebagai sebuah prestasi," lanjut gelandang internasonal Jerman itu.
Reus tak cuma menutup peluang hengkang dari Dortmund. Dia juga tak berpikir untuk mengikuti jejak Mario Goetze yang mengaktifkan klausul rilisnya.
"Aku hanya bisa katakan aku tidak memikirkan hal itu sama sekali. Hal-hal selain Dortmund saat ini sangat jauh dari pikiranku," katanya.