Sergio Aguero saat merayakan golnya. (Foto: Ist)
Liga Inggris– Penyerang Manchester City, Sergio Aguero, memperingatkan rekan-rekannya untuk segera mengakhiri rekor buruk ketika bermain di kandang lawan. Aguero tidak ingin hal tersebut nantinya akan menjadi penyesalan terbesar timnya di akhir musim.
Pemain internasional Argentina itu dua musim lalu sukses mengantar City meraih gelar Premier League ketiganya di musim 2011-2012 setelah 44 tahun lamanya terakhir kali berhasil memenangkan kejuaraan itu pada tahun 1968. Selain itu gelar tersebut juga sukses membuat City menjadi tim kelima yang mampu meraih trofi di liga, sejak berganti nama menjadi Premier League pada tahun 1992.
Akan tetapi penampilan gemilang dua musim lalu tidak sama dengan awal musim ini. Musim ini City terlihat tampil sedikit kurang meyakinkan di 11 pertandingan Premier League, dengan hanya mampu meraih enam kali kemenangan, satu kali imbang dan empat kekalahan.
Yang menarik ialah, empat kekalahan dan satu hasil imbang itu didapat City ketika bermain di kandang lawan. Sebuah catatan yang tidak bisa dikesampingkan begitu saja jika melihat banyaknya hasil minor tersebut.
“Manchester City harus berjuang di sisa musim ini agar mampu membawa pulang gelar Premier League di akhir musim nanti. Kami memiliki skuad yang berkualitas dan mampu meraih hal itu, jika saja kami semua mampu tampil konsisten di setiap pertandingan,” ujar Aguero, di situs resmi klub, Minggu (17/11/2013).
“Mulai saat ini kami harus berhenti membuat kesalahan ketika bermain di kandang lawan. Karena hal itu bisa membuat perbedaan yang signifikan di akhir musim nanti. Kami sejauh ini mampu tampil meyakinkan ketika bermain di kandang. Kami tampil sangat kuat dan solid, namun masih ada beberapa hal yang harus kami perbaiki,’ sambungnya.
Aguero berhasil menjadi top skor sementara klubnya sejauh ini dengan torehan 13 golnya di seluruh kompetisi musim ini. Akan tetapi dirinya tidak lupa untuk memberi pujian untuk rekan barunya, Alvaro Negredo, yang tidak kalah tampil gemilang dengan torehan lima gol dari enam pertandingannya.
“Alvaro (Negredo) baru saja tiba di musim panas lalu. Namun dirinya telah membuktikan bahwa mampu beradaptasi dengan sangat baik bersama tim ini. Kami memiliki persaingan yang sehat dan mampu saling bekerja sama dengan cepat di lini depan tim,” tambah Aguero.
“Saya pikir catatan gol kami berdua tidak lepas dari penampilan gemilang Samir (Nasri) dan (David) Silva di lini tengah. Mereka mampu menjaga bola dengan baik dan memberi umpan-umpan yang hebat ke lini depan,” tutup pemain berusia 25 tahun itu.