• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, November 18, 2013

    Belanda vs Jepang, Sama Kuat


    Getty Images

    Laga Uji Coba - Tim nasional Belanda memetik hasil imbang saat berujicoba dengan Jepang. Sempat unggul dua gol berkat gol dari Rafael van Der Vaart dan Arjen Robben, mereka mengakhiri laga dengan skor 2-2.

    Dalam pertandingan yang berlangsung di Cristal Arena, Genk, Belgia, Sabtu (16/11/2013) malam WIB, De Oranje mampu unggul di menit 12. Bek Jepang terlalu pelan memberikan backpass dengan sundulan kepala, Van der Vaart yang bisa menguasai bola mampu menceploskannya ke dalam gawang.

    Di menit 38, Robben membawa Belanda memperlebar keunggulan. Mendapatkan bola sodoran Van der Vaart, dia mapu mengecoh barisan belakanng Jepang lebih dulu sebelum melepaskan sepakan kaki kiri dari jarak jauh yang menghujam gawang Shusaku Nishikawa.

    Satu menit menjelang turun minum, Jepang mampu memperkecil defisit gol. Tim 'Samurai Biru'berhasil mencetak gol lewat sepakan Yuya Osako.

    Makoto Hasebe mengirim umpan terobosan terukur, yang mampu diselesaikan oleh Osako. Saat turun minum, Belanda unggul dengan skor 2-1.

    Di babak kedua, Jepang mampu menjamakan kedudukan di menit 60. Osako kali ini menjadi otak atas gol yang tercatat atas nama Keisuke Honda itu.

    Osaka melakukan pergerakan di dalam kotak penalti Belanda, lantas memberikan umpan terukur pada Honda yang ada di dalam kotak penalti. Pemain CSKA Moskow itu mampu mengarahkan bola ke pojok kiri bawah Jasper Cillessen

    Dalam laga itu Belanda dicatat Soccernet melakukan percobaan lebih sedikit dengan torehan tujuh kali melakukan upaya, empat tepat sasaran, dan dua berbuah gol.

    Sementara itu, Jepang mendapatkan peluang lebih banyak, yakni 15 kali, dengan hanya empat sepakan menemui bidang, dan dua berbuah gol.

    Hingga laga usai tak ada gol tambahan, skor 2-2 tetap menjadi penghias papan skor saat laga usai.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Belanda vs Jepang, Sama Kuat Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top