• Latest News

    Powered by Blogger.
    Wednesday, November 20, 2013

    Inilah calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia


    Timnas Indonesia  – Alfred Riedl tampaknya akan kembali menduduki jabatan pelatih Tim Nasional Indonesia. Hal tersebut juga dibenarkan oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Joko Driyono.
     
    Pelatih asal Austria itu menjadi satu-satunya kandidat yang dimiliki oleh pihak PSSI. Jabatan pelatih timnas resmi kosong usai keputusan Jacksen Ferreira Tiago tak memperpanjang kontraknya.
     
    Laga kontra Irak pada babak kualifikasi Piala Asia 2015, Selasa (19/11/2013) malam menjadi laga terakhir Jacksen menukangi Tim Garuda. Sayang pada laga perpisahannya itu, Indonesia tak mampu meraih hasil sempurna lantaran harus takluk 0-2 ditangan Singa Mesopotamia.
     
    “Sejauh ini tidak ada kandidat lain, kami sudah melakukan komunikasi dengan Riedl. Semoga yang bersangkutan dapat segera datang ke Indonesia,” kata Joko Driyono kepada Okezone di Auditorium MNC Tower, Rabu (20/11/2013).
     
    “Mengenai kapan dipublikasikan, kami menunggu keputusan dari Badan Tim Nasional, tapi perkiraan Desember nanti,” lanjutnya.
     
    Sebelumnya Riedl sempat menjabat pelatih Timnas Indonesia di helatan Piala AFF 2010 lalu dan membawa Indonesia menjadi runner up di turnamen tersebut. Namun, secara mengejutkan PSSI yang saat itu baru berganti ketua dari Nurdin Halid ke Djohar Arifin Husin memecat secara sepihak pelatih berusia 64 tahun itu, Juli 2011 silam.
     
    Pemecatan Riedl sempat menimbulkan pro dan kontra terutama dari kalangan masyarakat Indonesia, mengingat Riedl sukses meningkatkan prestasi sepakbola Indonesia. Riedl bahkan sempat melaporkan hal ini kepada FIFA dan menuntut PSSI untuk membayar sisa gajinya.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Inilah calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top