Milan Badelj (kanan) yang akan menggantikan Ivan Mocinic |
TIMNAS KROASIA – Menghadapi partai pembuka Piala Dunia kontra tuan rumah Brasil, Tim Nasional Kroasia diterpa badai cedera.Salah satu gelandang Timnas Kroasia, Ivan Mocinic harus mengalami cedera di bagian pergelangan kakinya.
Cedera ini diperparah lantaran Mocinic harus diistirahatkan selama dua sampai tiga pekan ke depan. Tidak ingin mengambil risiko, tim pelatih pun memutuskan untuk memulangkan pemain berusia 21 tahun itu dan menggantikannya dengan gelandang Hamburg, Milan Badelj.
Badelj juga awalnya tidak masuk dalam 23 skuad utama yang di bawa di Brasil, lantaran mengalami cedera juga. Akan tetapi, pihak tim sudah mengirimkan berkas permohonan kepada FIFA untuk menggantikan salah satu pemainnya yang cedera. Jika berkas-berkas ini disetujui, Badelj dijadwalkan akan tiba di Brasil pada Jumat nanti.
“Saya sudah bicara kepada Ivan Mocinic dan sayangnya mengalami cedera kembali. Cedera ini kembali menerpa pergelangan kaki yang sama. Proses pemulihannya membutuhkan waktu sekitar 2-3 pekan. Melihat kepentingan Timnas dan juga pemain beserta klub maka kami putuskan untuk mengirimnya pulang,” ujar pelatih Niko Kovac, seperti dilansir Soccerway, (11/6/2014).
“Sejauh ini kami sedang memikirkan untuk mendatangkan Milan Badelj sebagai pengganti. Kami sudah mengirimkan berkas-berkas mengenai cederanya Mocinic kepada FIFA dan jika FIFA menyetujui Badelj akan segera bergabung bersama kami,” harapnya.