Gonzalo Gerardo Higuain (Foto: Reuters)
Info Liga Italia– Setiap individu yang merasa jengah atau bosan di suatu tempat, sudah barang tentu akan sulit mengeluarkan skill terbaik. Jika butuh suasana dan tantangan baru, jelas berpindah tempat jadi jawabannya – tak terkecuali seperti yang dialami Gonzalo Higuaín.
Sebelum jendela transfer musim panas lalu terbuka, rumor tentang keinginan Higuian untuk hengkang pun menyebar luas. Arsenal sempat diprediksikan jadi pelabuhan barunya. Tapi kejutan datang di saat akhir ketika Higuaín, diumumkan akan berseragam Napoli.
“Presiden Aurelio De Laurentiis meyakinkan saya dengan cepat. Saya berterimakasih untuk tujuh tahun karier saya di Madrid, tapi di Napoli saya memiliki kasih sayang yang dibutuhkan setiap pemain,” tutur Híguain, seperti dikutip Football-Italia, Rabu (6/11/2013).
Bersama Il Partenopei, Higuaín tak hanya mendapat kasih sayang, tapi juga kepercayaan diri yang baru dengan rekan-rekan barunya pula. Suasana dan tangan baru pun mulai didapatnya dan mengerucut jadi ambisi membawa Napoli ke puncak tertinggi panggung sepakbola Italia.
“Segalanya jadi lebih baik ketika Anda punya kepercayaan dari rekan-rekan, para direktur dan klub. Saya bahagia di sini. Di Madrid, saya menjalani beberapa tahun di level tinggi, tapi saya tetap harus membuktikan sesuatu yang sudah pernah saya demonstrasikan,” imbuhnya.
“Saya butuh perubahan suasana dan tantangan baru. Sebuah kesempatan yang selalu saya cari dalam hidup ini. Saya punya tantangan baru yang penting – membawa Napoli ke puncak!,” tukas bomber berjuluk El Pipita tersebut.