Salah satu bek incaran Barcelona, Marquinhos. |
LIGA SPANYOL – Misi Barcelona untuk mencari seorang pemain belakang baru mengalami kesulitan. Beberapa klub menaikan harga pemain ketika tim asal Katalan itu mencoba untuk bernegosiasi.
Seperti dilaporkan Marca, Paris Saint-Germain, Valencia, Atletico Madrid dan Porto adalah klub-klub yang sudah mendapatkan kontak dari Barca, yang sedang mengincar salah satu pemain mereka. Namun, setiap klub itu merespon dengan meminta bayaran yang cukup besar.
PSG menginginkan dana sebesar 45 juta Euro untuk membeli Marquinhos, begitu juga dengan Valencia yang meminta dana 20 juta Euro untuk membeli Jeremy Mathieu. Sedangkan Atletico membandrol bek Miranda dengan harga 30 juta Euro. Harga bek Porto, Mangala juga setara dengan Marquinhos.
Praktis, semua harga yang dikeluarkan oleh semua klub masing-masing membuat Barca kesulitan untuk memenuhinya dan membuat direktur olahraga Barca, Andoni Zubizarreta tentu sangat pusing.
Sejauh ini Barca cukup aktif di bursa transfer. Dua gelandang dari Kroasia, Ivan Rakitic dan Alen Halilovic berhasil didatangkan. Untuk menutupi biaya yang sudah dikeluarkan, Blaugrana memutuskan untuk menjual gelandang Cesc Fabregas ke Chelsea.