• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, January 27, 2014

    Liga Italia Verona vs AS Roma 1-3


    LIGA ITALIA – Hasil imbang yang diraih Juventus kemarin menjadi berkah untuk AS Roma. Kemenangan atas Hellas Verona 3-1 membuat skuad besutan Rudi Garcia kembali membuka peluang untuk menjadi juara Serie A musim ini.
     
    Kemenangan di gionarta ke-21 ini, membuat Roma mengumpulkan 50 poin, ketinggalan enam poin dari Juve yang kemarin ditahan oleh Lazio. Sementara Verona tetap berada di urutan kelima klasemen sementara.
     
    Menyambangi markas Verona di Stadio Marc'Antonio Bentegodi, Minggu 26 Januari 2014, Roma kembali mengandalkan Gervinho dan Mattia Destro untuk membobol gawang tim tuan rumah.
     
    Sejak awal pertandingan tim tamu berusaha menggempur pertahanan Verona. Beberapa peluang berhasil diciptakan oleh Roma. Tembakan Destro masih mengarah ke kiper Rafael, sedangkan peluang dari Adem Ljajic masih melambung dari gawang Hellas.

    Berita buruk untuk Verona saat pertandingan memasuki menit 38. Kapten tim Domenico Maietta mengalami cedera otot dan harus digantikan oleh Donadel. Namun ketika pertandingan babak pertama memasuki injury time, Roma berhasil memecahkan kebuntuan.
     
    Diawali oleh pergerakan yang dilakukan Gervinho, bola diumpankan kepada Ljajic yang berada di posisi tepat untuk menyontek bola ke gawang Rafael. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Roma bertahan hingga turun minum.
     
    Pada awal babak kedua Verona mencoba untuk membalas gol Roma. Iturbe merebut bola dari tangan Castan, serta memberikan umpan kepada Emil Hallfredsson untuk membobol gawang De Sanctis. Skor berubah menjadi 1-1.
     
    Roma berusaha untuk membalas. Serigala Ibu Kota berhasil memimpin lagi berkat gol yang dilesatkan oleh Gervinho pada menit 60. Setelah melewati penjagaan pemain Verona, Gervinho melepaskan tendangan yang tidak mampu dijangkau Rafael. Roma kembali unggul 2-1.
     
    Serigala Ibu Kota mendapatkan hadiah penalti yang controversial setelah Gonzalez mengganjal Torosidis di kotak terlarang. Terlihat tekel Gonzalez mengenai bola, namun wasit tetap memberikan penalti dan Francesco Totti memastikan kemenangan timnya menjadi 3-1.
     
    Susunan Pemain
    Verona: Rafael; Gonzalez, Marques, Maietta (Donadel 38), Cacciatore; Romulo, Donati (Longo 83), Hallfredsson; Iturbe, Toni, Gomez Taleb (Martinho 68).
     
    Roma: De Sanctis; Maicon, Benatia, Castan, Torosidis; Nainggolan (Pjanic 60), De Rossi, Strootman; Gervinho, Destro (Totti 76), Ljajic (Florenzi 65).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Liga Italia Verona vs AS Roma 1-3 Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top