Boaz Solossa merayakan gol. (Foto: Okezone).
Info Kualifikasi Piala Asia – Indonesia mendapatkan poin perdana dalam partai ketiga kualifikasi Piala Asia 2015. Garuda senior menahan China 1-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (15/10/2013) malam WIB.
Meski demikian, Indonesia masih menjadi juru kunci pada kualifikasi Grup C Piala Asia 2015. Arab Saudi memimpin klasemen dengan torehan enam poin, disusul China (4) dan Iraq (3). Praktis, peluang Merah Putih mengikuti jejak juniornya U-19 untuk lolos ke putaran final sangat berat.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Yu Dabao kembali mengancam gawang Indonesia. Berawal dari umpan silang Sun Xiang, namun eksekusinya pada menit kedelapan itu masih melebar dari gawang I Made Wirawan. Skor masih belum berubah, 0-0 untuk kedua tim.
Gantian Indonesia yang mencoba membangun serangan dengan memainkan umpang-umpan pendek dari sektor tengah. Namun, disiplinnya lini belakang China membuat anak asuh Jacksen F. Thiago itu kesulitan menembus barisan pertahanan.
China lebih banyak menguasai permainan, meski serangan-serangkan yang mereka ciptakan belum menemukan sasaran. Pada menit ke-14, China kembali mendapat peluang. Made Wirawan salah mengantisipasi arah umpan silang, Indonesia masih dilindungi. Bola sambaran Yu Dabao masih menyamping di kanan gawang.
Serangan yang dilancarkan China pun akhirnya menemui sasaran. Pada menit ke-36 China berhasil memecah kebuntuan. Berawal dari kegagalan Victor Igbonefo mengantisipasi pergerakan Yu Dabao, Wu Xi yang berada di depan gawang Indonesia tanpa pengamanan sukses memanfaatkan umpan Dabao. Papan skor di Stadion Gelora Bung Karno pun berganti 0-1 untuk keunggulan sementara China.
Gol Wu Xi menjadi satu-satunya gol pada interval pertama. Hingga peluit panjang ditiup, tak ada lagi gol yang tercipta. Skor 0-1 menutup babak pertama antara Indonesia kontra China.
Babak Kedua
Indonesia mencoba bangkit untuk menyamakan kedudukan. Garuda mengancam lewat aksi individu Greg yang langsung melepaskan tendangan pada menit 48. Namun, tendangan pemain Arema ini sama sekali tidak mengancam gawang Zheng Cheng.
China berhasil membongkar pertahanan Merah Putih lewat sebuah serangan balik yang sangat cepat. Beruntung, sundulan gelandang dari China, Wang Yongpo, masih menyamping dari gawang
Tuan rumah terus menekan pertahanan China di babak kedua. Garuda senior kembali mendapatkan kesempatan lewat tendangan Maitimo. Sayang, tendangan pemain naturalisasi ini masih melambung dari gawang Cheng.
China juga memperoleh peluang untuk menambah keunggulan. Feng Xiaoting mencoba untuk melepaskan sebuah tendangan keras dari luar kotak penalti. Beruntung, bola hanya menyapa tiang gawang I Made.
Usaha Indonesia membuahkan hasil adalah Boaz Solossa yang mencetak gol penyama kedudukan menit 68. Tendangan volinya yang sangat keras tidak mampu dibendung Cheng. Gol ini semakin menambah semngat pemain tuan rumah.
Menit 81, Garuda senior memperoleh satu kesempatan lagi untuk mencetak gol. Umpan Boaz memberikan umpan terobosan di kotak penalti kepada Ruben, sayang tendangan bek sayap Persipura itu masih melambung dari gawang Cheng.
Peluang terakhir didapat Indonesia lewat sebuah serangan balik. Greg yang berhasil melepaskan diri dari kawalan dua pemain belakang China, melepaskan tendangan tapi masih bisa diblok Cheng. Bola kemudian direbut kembali oleh Boaz. Sial, tendangannya masih menyamping dari gawang China. Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan usai.
Susunan Pemain:
Indonesia: I Made Wirawan- Victor Igbonefo-Muhamad Roby- Raphael Maitimo- Ruben Sanadi-Ahmad Bustomi- Tinus Pae-Taufiq- Slamet Nurcahyo-Greg Nwokolo- Boaz Solossa.
China: Zheng Cheng-Sun Xiang-Du Wei-Wang Yongpo- Zheng Zhi- Liu Jianye-Wu Xi- Yang Hao- Wu Lei-Zhang Xizhe-Ya Dabao.