Mario Balotelli |
Timnas Italia - Pelatih tim nasional Italia Cesare Prandelli membela penyerang AC Milan Mario Balotelli menyusul kartu kuning yang diterimanya di pertandingan melawan Cagliari akhir pekan kemarin.
Balotelli dianggap wasit Daniele Doveri menunjukkan sikap tidak sportif setelah mencetak gol penyeimbang di menit 87, pada laga yang akhirnya dimenangkan skuat Clarence Seedorf berkat sundulan Giampolo Pazzini di menit akhir laga.
Kartu kuning tersebut memaksa Super Mario absen di laga Milan berikutnya kontra Torino dan sebelumnya dia juga pernah dikenakan denda atas insiden serupa melawan FC Internazionale pada Februari tahun lalu. Namun, Prandelli, yang melatih eks Manchester City di level internasional, tetap memberikan dukungan kepada Balotelli.
“Balotelli akan belajar. Dia akan butuh banyak cinta, dia pria yang memberi banyak kepada kami dan untuk Milan dia penting,” kata pelatih 56 tahun.
“Saya percaya Seedorf mengatakan hal yang benar dan dengan bantuannya kami dapat menarik kebaikan yang dimiliki Mario.
“Dengan Balotelli, Seedorf menggunakan kata-kata yang benar. Saya tak yakin dia akan memiliki banyak kesabaran untuknya, tapi yang pasti banyak cinta, karena dia pria yang sangat kami sayangi.
“Apakah dia akan belajar? Dia akan belajar, dia akan belajar,” tegas Prandelli.