Aston Villa 0-1 Crystal Palace
Angka sempurna diamankan Crystal Palace kala berkunjung ke Villa Park, markas Aston Villa. Dalam laga itu, sang tamu menang tipis 1-0.
Pertandingan ini berjalan alot sepanjang 90 menit dan sepertinya bakal berakhir kacamata. Namun secara heroik, Dwight Gayle muncul di masa injury time untuk memastikan kemenangan dramatis 1-0.
Tripoin ini pun menjadi krusial bagi Palace karena membuat mereka kini keluar dari degradasi dengan menduduki posisi ke-17, poin 16. Sementara Villa harus turun ke peringkat 13 dengan tetap menyimpan nilai poin 19.
Cardiff City 0-3 Southampton
Kekalahan kandang juga dialami Cardiff City kala dipermalukan Southampton di Cardiff City Stadium tiga gol tanpa ampun.
Semua gol dicetak di paruh pertama yang masing-masing diciptakan oleh sepasang torehan dari Jay Rodriguez di menit ke-14 dan ke-20 sebelum disempurnakan oleh Rickie Lambert di menit ke-27.
Cardiff pun terpaksa turun satu tangga ke posisi 16 dengan poin 17. Sementara Southampton bertahan di posisi sembilan dengan poin 27.
Everton 0-1 Sunderland
Everton tak ubahnya dua laga di atas. Tak dinyana, mereka dipaksa menyerah di hadapan publik sendiri di Goodison Park saat menjamu tim juru kunci Sunderland. Secara gemilang, tim tamu memetik angka penuh lewat sebiji gol dari Ki Sung-Yeung.
Sakit hatinya, gol semata wayang ini lahir "hanya" dari penalti di menit ke-25. Sampai laga rampung, Everton benar-benar dibuat tak berkutik.
Dengan begitu, Everton gagal menyodok tiga besar dan tetap berada di tempat kelima dengan poin 34. Sementara Sunderland, meski menang, masih di posisi terbawah dengan kini menghimpun poin 13.
Newcastle 5-1 Stoke City
Newcastle United berpesta gol ke gawang Stoke City dalam kemenangan 5-1 di St James Park. Sempat dikejutkan oleh gol Oussama Assaidi di menit ke-29, selanjutnya, Newcastle mengamuk.
Keran gol mengucur dimulai dari menit ke-44 setelah Loic Remy menyeimbangkan kedudukan. Di menit ke-48 Yoan Gouffran sukses membalikkan keadaan sebelum Loci Remy kembali menamakan diri di papan skor pada menit ke-56. Tuan rumah semakin di atas angin setelah dua gol tercipta di menit ke-66 lewat aksi Yohan Cabaye dan pesta pun ditutup oleh Papiss Demba Cisse melalui tendangan penalti sepuluh menit sebelum bubaran.
Hasil ini mematenkan Newcastle di peringkat keenam dengan poin 33, sementara Stoke tetap dengan poin 21 di posisi kesepuluh.
Norwich City 1-2 Fulham
Fulham sanggup mencuri poin maksimal kala melawat ke markas Norwich City, Carrow Road. Di pertandingan itu, Fulham menang 2-1.
Tuan rumah sempat bermain gemilang ketika Gary Hooper mebuka lebih dulu skor di menit ke-13. Tapi balasan yang dilakukan Pajtim Kasami di menit ke-33 membuat tim tamu dapat bermain lebih nyaman. Ujungnya, tiga menit sebelum laga rampung, Fulham membalikkan keadaan berkat sentuhan dari Scott Parker.
Kekahalan ini tak mengubah posisi Norwich di tempat ke-14 dengan koleksi 19 angka. Adapun Fulham tetap berada di kubangan degradasi, namun poin mereka sekarang sama dengan penghuni zona aman liga.