Reuters/Laurent Dubrule
Info Liga Champions - Paris Saint-Germain menggila saat tampil di kandang Anderlecht pada matchday 3 Liga Champions. Diwarnai empat gol yang dicetak Zlatan Ibrahimovic, PSG membantai tim tuan rumah dengan skor mencolok 5-0.
Bertamu ke Stade Constant Vanden Stock, Kamis (24/10/2013) dinihari WIB, PSG membuka skor pada menit ke-17. Memanfaatkan umpan silang Gregory van der Wiel, Ibra dengan mudah menceploskan bola ke dalam gawang.
Lima menit kemudian, Ibra menggandakan keunggulan PSG. Kali ini, dia memanfaatkan tumitnya untuk membelokkan umpan Van der Wiel. Kiper Thomas Kaminski hanya bisa terpana melihat bola bergulir ke dalam gawangnya.
Gol ketiga Ibra tercipta pada menit ke-36. Penyerang asal Swedia itu melepaskan tembakan keras jarak jauh yang membuat Kaminski bertekuk lutut.
Memasuki babak kedua, PSG belum menghentikan gempurannya. Edinson Cavani membawa mereka memimpin 4-0 pada menit ke-52 setelah memaksimalkan umpan matang Blaise Matuidi.
Ibra akhirnya memantapkan kemenangan PSG sepuluh menit kemudian. Menerima umpan panjang dari Thiago Motta, dia menusuk ke kotak penalti dan kemudian menaklukkan Kaminski lewat tendangan keras ke tiang jauh.
Dengan hasil ini, PSG makin kokoh di puncak klasemen sementara Grup C dengan koleksi sembilan poin dari tiga partai. Anderlecht di dasar klasemen dengan poin nol.
Pada pertandingan lainnya di Grup C, Benfica bermain imbang 1-1 dengan Olympiakos. Olympiakos lebih dulu unggul lewat gol Alejandro Dominguez pada menit ke-29. Benfica baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-84 melalui Oscar Cardozo.
Olympiakos kini menempati posisi kedua klasemen dengan poin empat. Benfica ada di urutan ketiga dengan jumlah poin sama.
Susunan Pemain
Anderlecht: Kaminski, N'Sakala, Nutinck, Kouyate, MBemba, Praet (Milivojevic 72'), Kljestan, Gillet, Tielemans, Suarez (Acheampong 46'), Mitrovic (Cyriac 72')
PSG: Sirigu, Marquinhos, Alex (Camara 56'), Maxwell, van der Wiel, Motta, Matuidi (Rabiot 63'), Verratti, Cavani, Ibrahimovic, Lavezzi (Lucas 71')