• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, September 9, 2013

    Van Dijk Takut Lihat Kekerasan Suporter


    Sergio van Dijk.(foto: Irfan Al-Faritsi/SINDO)
    Sergio van Dijk.(foto: Irfan Al-Faritsi/SINDO)

    LIGA INDONESIA – Kekerasan antar suporter sepak bola di Indonesia yang kembali mencuat dalam dua pekan terakhir, cukup membuat striker Persib Bandung, Sergio Van Dijk mengerutkan dahi. Sergio tak habis pikir bahwa fanatisme suporter di Negeri Ibundanya tersebut tergolong sudah kelewat batas.

    Kejadian terakhir yang cukup membuat banyak pihak terkejut adalah kerusuhan yang terjadi di Stadion Manahan, Solo kala suporter tuan rumah Persis Solo dan sejumlah suporter yang diduga pendukung PSS Sleman terlibat bentrok pada pertandingan Liga Primer Indonesia.

    Peristiwa vandalisme yang sampai saat ini masih sangat membekas di benak striker berusia 31 tahun tersebut adalah saat ia bersama rekan-rekannya menjadi korban aksi brutal oknum suporter Persija Jakarta yang melakukan penyerangan terhadap bus Persib pada 22 Juni lalu.

    Menurut Sergio kekerasan antar suporter dari sudut manapun tidak memberikan keuntungan. Ia melihat justru hal itu, sangat merugikan terhadap perkembangan sepak bola Indonesia. Terutama buat pemain, sebab peristiwa-peristiwa kericuhan suporter kerap membuatnya merasa terganggu konsentrasinya.

    “Sepajang karier saya, baru kali ini saya merasakan suasana dan situasi buruk saat Persib melawan Persija. Saya dua kali merasakan pengalaman tersebut, pertama ketika bus tim dilempari di Jakarta dan kejadiannya sampai terdengar ke Belanda,” ungkap Sergio.

    Pemain yang pernah membela klub Eredivisie, FC Groningen tersebut, mengungkapkan kini merasa takut. “Kejadian-kejadian tersebut cukup membuat saya merasa takut dan menganggu konsentrasi di lapangan. Buat sepak bola Indonesia itu sangat merugikan,” tandasnya.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Van Dijk Takut Lihat Kekerasan Suporter Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top