Liga Champions - Benfica
melakukan start bagus di matchday pertama Grup C Liga Champions melawan
Anderlecht di Estadi Da Luz, Rabu (18/9) dinihari WIB.
Tampil dengan komposisi terbaiknya, Benfica berhasil meraih kemenangan dengan keunggulan 2-0 atas tamu mereka itu.
Hasil itu membawa Benfica meraih perolehan angka yang sama dengan Paris St Germain, yang juga menang kala dijamu Olympiakos dengan skor 4-1.
Sementara Anderlecht harus puas menduduki peringkat tiga, sama dengan Olympiakos yang berada di dasar klasemen.
Keunggulan Benfica sudah terlihat sejak menit kelima. Memaksimalkan kesalahan Silvio Proto yang kurang sigap mengamankan bola, Filip Djuricic bergerak cepat untuk menyontek bola ke gawang Anderlecht.
Setengah jam laga berjalan, keunggulan Benfica bertambah. Usai melakukan kontrol bagus dengan dadanya, Luisao melepas tendangan tanpa bisa dibendung barisan belakang Anderlecht.
Tim tamu berusaha membalas di sisa laga, tapi skor 2-0 bertahan hingga akhir laga dan tiga angka bertahan di Estadio Da Luz.
Susunan Pemain:
Benfica: Artur Moraes, Siqueira, Garay, Luisao, Andre Almeida, Matic, Fejsa, Perez, Djuricic, Cardozo, Markovic.
Subs: Paulo Lopes, Lima, Maxi Pereira, John, Rodrigo, Gomes, Jardel
Anderlecht: Proto, N'Sakala, Mbemba, Kouyate, Gillet, De Zeeuw, Milivojevic, Kljestan, Bruno, Mitrovic, Suarez.
Subs: Kaminski, Deschacht, Praet, Nuytinck, Cyriac, Acheampong, Tielemans
Tampil dengan komposisi terbaiknya, Benfica berhasil meraih kemenangan dengan keunggulan 2-0 atas tamu mereka itu.
Hasil itu membawa Benfica meraih perolehan angka yang sama dengan Paris St Germain, yang juga menang kala dijamu Olympiakos dengan skor 4-1.
Sementara Anderlecht harus puas menduduki peringkat tiga, sama dengan Olympiakos yang berada di dasar klasemen.
Keunggulan Benfica sudah terlihat sejak menit kelima. Memaksimalkan kesalahan Silvio Proto yang kurang sigap mengamankan bola, Filip Djuricic bergerak cepat untuk menyontek bola ke gawang Anderlecht.
Setengah jam laga berjalan, keunggulan Benfica bertambah. Usai melakukan kontrol bagus dengan dadanya, Luisao melepas tendangan tanpa bisa dibendung barisan belakang Anderlecht.
Tim tamu berusaha membalas di sisa laga, tapi skor 2-0 bertahan hingga akhir laga dan tiga angka bertahan di Estadio Da Luz.
Susunan Pemain:
Benfica: Artur Moraes, Siqueira, Garay, Luisao, Andre Almeida, Matic, Fejsa, Perez, Djuricic, Cardozo, Markovic.
Subs: Paulo Lopes, Lima, Maxi Pereira, John, Rodrigo, Gomes, Jardel
Anderlecht: Proto, N'Sakala, Mbemba, Kouyate, Gillet, De Zeeuw, Milivojevic, Kljestan, Bruno, Mitrovic, Suarez.
Subs: Kaminski, Deschacht, Praet, Nuytinck, Cyriac, Acheampong, Tielemans