Tuan rumah Persijap Jepara sukses mengamankan tiga poin setelah berhasil menaklukkan tim kuat Persebaya 1927 di gelaran Indonesia Premier League (IPL) pada Kamis (7/4/2013). Berlangsung di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Jawa Tengah, hasil pertandingan Persijap Jepara vs Persebaya 1927 berakhir dengan skor 1-0 untuk tim tuan rumah.
Laskar Kalinyamat tampaknya tak gentar dengan nama besar tim Bajul Ijo yang dihuni oleh jajaran pemain top, sebut saja Andik Vermansyah, Taufiq, Fernando Soler, Mario Karlovic, Mat Halil, dan masih banyak lagi.
Tak sungkan, Persijap langsung mengambil inisiatif penyerangan sejak awal babak pertama. Gebrakan tim asuhan Raja Isa ini pun membuahkan hasil. Di menit ke-20, bomber muda andalan Persijap, Agung Supriyanto, sukses mengoyak gawang Persebaya 1927. Penyerang Timnas Indonesia U-23 ini pun membawa timnnya unggul 1-0.
Persebaya 1927 tak mau kehilangan muka. Dimotori oleh Andik Vermansyah, tim asal Surabaya ini berupaya mencari gol untuk menyamakan kedudukan. Serangan variatif pun dilakukan untuk menjebol gawang tuan rumah. Sayang, lini pertahananPersijap Jepara masih kokoh menahan gempuran tim tamu.
Babak kedua pertandingan semakin seru. Kedua tim silih-berganti melancarkan serangan. Namun, tidak ada satu gol tambahan pun di laga ini. Skor Persijap Jepara vs Persebaya 1927 berakhir dengan hasil 1-0 untuk kekalahan tim Bajul Ijo.