• Latest News

    Powered by Blogger.
    Wednesday, May 7, 2014

    Liga Spanyol : Kalah Lawan Valladolid, Trofi La Liga Melayang

    Ancelotti targetkan menang kontra Valladolid
    Liga Spanyol – Nanti malam, Real Madrid akan menghadapi pertandingan hidup dan mati. Jika gagal menang, peluang skuad besutan Carlo Ancelotti ini untuk menjadi juara La Liga melayang.

    Kemenangan untuk Los Blancos, akan mengantarkan Cristiano Ronaldo dkk ke peringkat kedua, tertinggal dua poin dari pemuncak klasemen La Liga, Atletico Madrid. Perebutan gelar juara akan menjadi semakin menarik karena pertandingan tersisa dua lagi musim ini.

    Ancelotti sadar, Madrid wajib memenangkan pertandingan melawan tuan rumah Valladolid. Pasalnya, Barcelona yang akan berhadapan dengan Atletico di partai terakhir, pasti tidak mau kalah di pertandingan itu.

    “Saya yakin Barcelona akan memenangkan pertandingan itu. Ini sebuah hasil akhir yang mengejutkan di La Liga musim ini,” kata Ancelotti, dalam jumpa pers menjelang pertandingan melawan Valladolid, diberitakan Football-Espana.

    “Meski tidak berpeluang apa-apa, Levante bermain sangat baik melawan Atletico, sama seperti yang dilakukan Valencia melawan kami. Ini bagus untuk La Liga. Semua bertarung hingga akhir, begitu juga dengan kami,” lanjutnya.

    Diketahui, Atletico pada pertandingan terakhir di La Liga, harus menyerah dengan skor 2-0 dari Levante. Hasil minor itu membuat peluang Barca dan Madrid menjadi juara juga kembali terbuka.

    “Barca akan memperlihatkan permainan terbaik melawan Atletico. Blaugrana selalu bermain seperti itu dan keadaannya akan sama lagi. Pertandingan besok (nanti malam) seperti sebuah final dan menentukan untuk kedua tim. Tidak akan mudah melawan sebuah tim yang ingin bertahan di La Liga,” tutup Ancelotti.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Liga Spanyol : Kalah Lawan Valladolid, Trofi La Liga Melayang Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top