Ryan Giggs |
Liga Inggris - Laga melawan Hull City menjadi laga terakhir Manchester United di Old Trafford musim ini. Ryan Giggs, sebagai manajer interim, pun memberikan beberapa patah kata kepada para suporter.
'Setan Merah' meraih kemenangan 3-1 pada laga yang berlangsung Rabu (7/5/2014) dinihari WIB. Dua gol tuan rumah diciptakan oleh James Wilson, sementara satu gol lainnya diciptakan oleh Robin van Persie. Sedangkan satu gol Hull diciptakan oleh Matty Fryatt.
Dengan performa yang carut-marut musim ini, Giggs pun mengakui bahwa ini merupakan musim yang berat. Namun, Giggs yakin jika timnya bisa bangkit musim depan.
"Kita tahu bahwa ini musim yang berat, sementara selama bertahun-tahun kita sudah dimanjakan berbagai sukses," ujar Giggs seperti dilansir BBC.
"Tapi, kalian semua selalu mendukung tim beserta stafnya dan saya yakin, di masa depan kami akan memberikan kalian berbagai kesuksesan."
"Saya hanya ingin mengatakan, tetap dukung kami, kalian semua sudah melihat sedikit masa depan bagus hari ini, kami pun selalu ingin memainkan sepakbola atraktif."
"Tetap dukung kami dan masa-masa indah akan datang lagi," ucap Giggs lewat mikrofon di genggamannya
Dalam laga tersebut, Giggs juga memberikan debut kepada dua pemain muda, James Wilson dan Tom Lawrence. Wilson kemudian membuat cerita sendiri lewat dua golnya.
Selain dua gol Wilson, laga melawan Hull juga jadi laga terakhir Nemanja Vidic di Old Trafford. Bek asal Serbia itu akan pergi ke Italia untuk memperkuat Inter musim depan.
Giggs sendiri tidak berkomentar soal masa depannya. Ada kabar bahwa dia akan tetap di dalam klub dan jadi staf pelatih dari manajer baru.