Munchen tak tertahan di kandang Nuremberg |
Liga Jerman – Laju Bayern Munich tak terbendung di Bundesliga, kemenangan 2-0 saat bertandang ke stadium Grundig, kandang Nuremberg di Spieltag 20 menjadi buktinya. Dua gol Die Roten diciptakan olehSkipper tim, Philip Lahm dan Mario Mandzukic.
Bermain tanpa Franck Ribery yang masih cedera, Jose ‘Pep’ Guardiola menurunkan Mario Gotze, yang berganti-ganti posisi dengan Thomas Muller. Terbukti pergerakan kedua pemain tersebut, dengan Arjen Robben dan Mandzukic mampu merepotkan Javier Pinola dkk.
Keran gol terbuka di menit 18, saat David Alaba memberi assist sempurna ke tengah kotak penalti Nuremberg. Tanpa ragu, Mandzukic dengan klinis menyelesaikan peluang. 1-0 untuk keunggulan Bavarian.
Gol tersebut terus bertahan hingga babak pertama berakhir. Pada babak kedua, tim peraih Treble musim lalu ini berhasil menggandakan skor di menit 49. Kembali Mandzukic menjadi aktornya, namun bukan sebagai pencetak gol, melainkan memberi assist kepada Lahm. 2-0 Bayern menjauh.
Skor 2-0 bertahan hingga habis pertandingan dan memantapkan Bayern di puncak klasemen dengan 56 poin. Berselisih 13 poin dengan Bayer Leverkusen yang terlebih dahulu menang 1-0 atas lawannya, Borrusia Moenchengladbach.
Sementara di pertandingan lainnya, Borrusia Dortmund berpesta gol ke gawang Werder Bremen, di Stadium Weser. Skor 5-1 membuktikan bahwa Die Borussen belum habis, terlebih ini adalah kemenangan ketiga beruntun, setelah sebelumnya mengalahkan Eintracht Frankfurt dan Fortuna Dusseldorf.
Gol-Gol Dortmund dicetak oleh dwigol Robert Lewandowski ( 26’ dan 85’ ) dan Henrikh Mkhitaryan (41’ dan 62’), serta satu gol Manuel Friedrich (48’). Sementara tim tuan rumah, hanya mampu mencetak gol hiburan di menit 89 oleh Levent Aycicek. Hasil ini tidak mengubah posisi Dortmund di klasemen Bundesliga, dengan berada di peringkat tiga dengan 39 poin