Getty Images
Info Liga Inggris - Lewat 11 laga, Liverpool mampu bertengger di posisi dua klasemen Liga Primer Inggris. Tren positif itu diharapkan Simon Mignolet dapat dilanjutkan usai jeda internasional khususnya ketika menghadapi rival sekota, Everton.
'Si Merah' saat ini bercokol di bawah pemuncak klasemen Arsenal, dengan terpaut cuma dua angka saja. Dalam lajunya sejauh ini, Liverpool juga sudah berhasil mencatatkan satu kemenangan atas salah satu rival beratnya, Manchester United, dengan skor 1-0 pada bulan September lalu.
Dalam laga terakhirnya sebelum jeda internasional saat ini Liverpool sukses mengukir kemenangan telak 4-0 atas Fulham, yang mana juga membuat The Reds menjadi klub terproduktif ketiga di liga sampai saat ini.
Liverpool memang sudah menelan dua kekalahan, yakni atas Southampton dan kemudian lawan Arsenal. Namun, secara umum laju Liverpool saat ini dinilai oke.
"Keadaan berjalan baik di Liverpool, pekan lalu kami menang 4-0. Kami harus bertolak dari hasil itu dan memastikan bahwa setelah jeda internasional kami terus melakukan apa yang sudah kami lakukan sejauh ini," kata kiper Liverpool Simon Mignolet di Sky Sports.
"Masih ada jalan panjang setelah November sampai Februari, ada banyak pertandingan yang mesti dijalani, dan semoga saja kami bisa bisa tampil bagus di seluruh laga tersebut," harapnya.
Usai jeda internasional Liverpool langsung menghadapi laga sengit lawan Everton di Goodison Park, Sabtu (23/11/2013). Mignolet, yang akan menjalani derby Merseyside pertamanya, tampak cukup optimistis asalkan di dalam laga tersebut rekan-rekannya tetap tampil sebagaimana biasanya.
"(Everton) Itu adalah sebuah tim besar yang harus dihadapi, mereka punya banyak pemain bagus. Yang terpenting adalah bagaimana kami menampilkan permainan kami sendiri daripada (memikirkan) lawan kami," tegasnya.