Asri Akbar (Foto: Okezone)
BANDUNG – Asri Akbar dinobatkan sebagai pemain terbaik saat Persib Bandung melumat Persisam Samarinda 4-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (30/6/2013).
Buat Asri gelar man of the match bisa dikatakan jadi klimaks atas penampilan apiknya sejak kembali dipercaya masuk starting eleven pada laga kontra Arema Crounus di Stadion Kanjuruhan, Malang, (31/5/2013).
Sebelumnya sejak laga melawan Mitra Kukar, 21 Februari 2013. Asri lebih banyak disimpan di bangku cadangan. Tidak mengherankan jika kemudian, ketika mendapatkan kepercayaan bermain sejak menit pertama. Gelandang energik berusia 29 tahun tersebut, tak menyia-nyiakannya.
Motivasi tinggi jadi modal utama Asri bertahan di starting line up. Faktor semangat bertanding ini pula yang membuat pelatih Djadjang Nurdjaman dan manajemen Persib, membentenginya dari kejaran Gresik United FC yang sempat melontarkan niat memakai jasanya dengan status pinjaman.
“Sejak awal saya sudah katakan dan yakin kalau Asri bisa maksimal. Modal terbesarnya memang bisa dikatakan terletak pada semangat dan daya juangnya di lapangan,” ucap Djanur.
Mulai menuai banyak pujian, Asri tetap menginjak bumi. Ia mengungkapkan apa yang saat ini, sudah dicapainya merupakan buah dari kerja keras dan kesabarannya.
“Saya hanya mencoba untuk menunjukan diri bisa maksimal. Baik saat latihan maupun ketika dipercaya bermain. Yang penting berusaha maksimal dulu, dimainkan atau tidak, itu urusan dan keputusan pelatih,” tandasnya
.