Jangan Dulu Coret City dari Papan Persaingan |
Liga Inggros - Juara bertahan Manchester City menyerah dari sang tamu, Arsenal di laga lanjutan Premier League matchday ke-22, Minggu (18/1/2015) malam WIB. Bermain di Etihad Stadium, Meriam London perkasa dan menyudahi laga dengan skor 0-2.
Tampil dengan kekuatan penuh, The Citizens tetap kesulitan membongkar ketatnya lini pertahanan skuad Arsene Wenger. Sepasang gol Arsenal tercipta lewat tendangan penalti Santi Cazorla dan sundulan Olivier Giroud.
Kekalahan ini membuat City gagal menempel pemuncak klasemen sementara Chelsea. Sergio Aguero cs yang mengemas 47 angka, terpaut lima angka dari pasukan Jose Mourinho yang pesta gol di markas Swansea City, di Liberty Stadium.
Meski begitu, pelatih Manuel Pellegrini menegaskan bahwa pasukannya masih dapat mengejar ketertinggalan angka dengan Chelsea dan mempertahankan gelar Premier League musim ini. Kompetisi musim 2014-15 sendiri masih menyisahan 16 pertandingan lagi.
“Saya tidak berpikir bahwa ini (persaingan gelar) selesai. Bahkan, jika kami tidak menang atau hanya meraih hasil imbang. Kami dapat terus berjuang, karena dalam sepakbola, Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi,” tegas Pellegrini, seperti dilansir Sky Sports News, Senin (19/1/2015).
Awal Februari nanti, City akan kembali menemui ujian berat. Manchester Biru akan menghadapi Chelsea di Stamford Bridge pada lanjutan Premier League. Akan tetapi, mereka akan lebih dulu menghadapi Hamburger SV dan Middlesbrough.
“Itu adalah jalan panjang untuk memulihkan delapan angka Chelsea di tim kami, dan sekarang mereka lima poin (di atas kami). Itu akan menjadi pertandingan yang menentukan,” tuntas mantan pelatih Malaga itu.