Liga Spanyol- Atletico Madrid akan melakoni duel penting melawan Barcelona di Liga Spanyol akhir pekan ini. Los Colchoneros pun meningkatkan kewaspadaan dengan kembali bermainnya Lionel Messi.
Messi sudah kembali bermain usai hampur dua bulan absen saat Los Cules melakoni laga leg pertama babak 16 besar Copa del Rey, Kamis (9/1/2014). Dia yang masuk menggantikan Andres Iniesta di menit 64, bermain baik dengan menyumbangkan dua gol.
Apiknya performa Messi usai pulih dari cedera itu lantas menjadi ancaman bagi Atletico saat melakoni laga di Vicente Calderon, Sabtu (11/1) akhir pekan ini.
Gelandang Atletico Koke pun menyebutkan bahwa kehadiran Messi bakal menambah deretan pemain terbaik yang akan dilawan oleh tim yang dibelanya.
"Saya tidak tahu apakah Messi akan bermain atau tidak. Jika dia bermain, kami tahu bahwa dia merupakan pemain terbaik dunia. Mereka mempunyai beberapa pemain terbaik. Messi, Neymar, dan yang lainnya," ungkap Koke di Sports Mole.
Barca dan Atletico saat ini menempati posisi satu-dua klasemen sementara La Liga. Keduanya sama-sama mengoleksi 49 poin.