• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, November 29, 2013

    Inilah Hasil Pertandingan Liga Europa Grup D-F 29 Nov 2013

    Eintracht Frankfurt jubelt gegen den HSV, Torschütze Marco Russ


    Liga EuropaGrup D-F

    WIGAN ATHLETIC12ZULTE-WAREGEM
    Wigan Athletic menelan kekalahan 2-1 saat menjamu Zulte-Waregem di pertandingan kelima putaran Grup D di DW Stadium, Jumat (29/11) dinihari WIB.

    Meski kalah, Wigan masih memiliki peluang lolos ke babak 32 besar, dengan syarat mereka menang atas NK Maribor di laga pamungkas, sementara Zulte-Waregem menelan kekalahan dari Rubin. Klub yang disebut terakhir sudah dipastikan lolos dengan status sebagai juara grup.

    Leon Barnett membwa Wigan unggul pada menit ke-17 setelah memanfaatkan umpan Jordi Gomez. Namun, tim tamu mampu merespon dengan menyamakan kedudukan pada menit ke-37 lewat Thorgan Hazard. Gol penentu kemenangan Zulte-Waregen terjadi pada menit ke-88 lewat Bernard Malanda Adje.

    RUBIN KAZAN11NK MARIBOR
    Rubin Kazan hanya bermain imbang 1-1 ketika menjamu NK Maribor di Tsentralnyi Stadium.

    Bebars Natcho membawa tuan rumah unggul pada menit ke-43 lewat tendangan dengan kaki kanan, dan bola mengarah ke pojok kanan atas, tanpa bisa dihalau kiper lawan.

    Kemenangan yang sudah di depan mata akhirnya buyar ketika pertandingan menyisakan tiga menit lagi. Dejan Mezga menyelamatkan timnya dari kekalahan dengan golnya lewat tendangan kaki kanan. dan bola menjurus ke pojok kanan bawah gawang. Meski hanya bermain imbang, Rubin sudah cukup memiliki status sebagai juara grup.

    DNIPRO DNIPROPETROVSK41PANDURII TARGU JIU
    Dnipro Dnipropetrovsk meraih kemenangan besar 4-1 atas CS Pandurii Târgu Jiu di pertandingan Grup E berkat penampilan apik Roman Zozulya yang mencetak satu gol dan menyumbang tiga assist.

    Nikola Kalinic membawa tuan rumah unggul pada menit ke-13 setelah memanfaaatkan umpan Zozulya. Gol kedua baru lahir di babak kedua lewat aksi Zozulya yang memanfaatkan umpan Sergey Kravchenko.

    Zozulya kembali beraksi pada menit ke-86 dan 90 dengan mengkreasi gol  Evgeniy Shakhov dan Sergey Kravchenko. Gol hiburan tim tamu terjadi lewat titik putih pada menit ke-70, yang dieksekusi Eric de Oliveira.

    Dengan kemenangan ini, Dnipro menjaga asa untuk jadi juara grup karena kalah selisih satu gol karena Fiorentina hanya bermain imbang tanpa gol kontra Paços Ferreira.

    PACOS FERREIRA00FIORENTINA
    Fiorentina hanya bermain imbang 0-0 saat bertandang ke markas Paços Ferreira.

    Dengan hasil ini, klub Serie A Italia itu masih ada di puncak klasemen sementara Grup E dengan mengumpulkan 13 poin, unggul satu angka dari Dnipro di bawahnya. Kedua tim akan bentrok di laga pamungkas untuk siapa yang layak menjadi juara grup. Kedua tim sudah dipastikan lolos ke babak 32 besar sejak jauh-jauh hari.

    BORDEAUX01EINTRACHT FRANKFURT
    Eintracht Frankfurt sukses mencuri tiga angka penuh saat bertandang ke markas Girondins de Bordeaux berkat kemenangan tipis 1-0 di pertandingan Grup F.

    Gol tunggal kemenangan wakil Jerman itu tercipta pada menit ke-83 lewat aksi Martin Lanig lewat tendangan dengan kaki kanannya dari sisi kiri kotak penalti, memanfaatkan umpan Tranquillo Barnetta.

    Dengan hasil ini, Frankfurt memastikan diri lolos ke babak 32 besar dengan status juara grup. Sementara itu, Bordeaux terbenam di dasar klasemen dengan hanya meraih tiga poin.


    APOEL00MACCABI TEL-AVIV
    Maccabi Tel-Aviv berhasil meraih satu poin di markas APOEL, meski pertandingan yang berlangsung di G S Pancypria Stadium itu berakhir imbang tanpa gol.

    Hasil imbang ini terasa cukup menjaga peluang Maccabi untuk lolos ke babak berikutnya karena mereka hanya perlu bermain imbang kontra Bordeaux di laga pamungkas. APOEL sendiri sudah tertinggal tiga angka di belakang Maccabi, namun mereka berpeluang lolos kalau menang di laga terakhir kontra Frankfurt dengan skor besar, di sisi lain, Maccabi menelan kekalahan. Namun, ini terbilang sulit bisa terealisasi.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Inilah Hasil Pertandingan Liga Europa Grup D-F 29 Nov 2013 Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top