• Latest News

    Powered by Blogger.
    Thursday, September 19, 2013

    Persib Hadapi Malaysia U-23 Malam Ini di Ajang Piala Menpora



    BERITA BOLA - Dalam persiapannya menghadapi Piala Menpora, Persib Bandung tampil dengan absennya beberapa pemain. I Made Wirawan, Tony Sucipto dan Sergio van Dijk harus absen tugasnya dalam membela tim All-Stars pada laga bertajuk Perang Bintang. 

    Sebelumnya, Supardi dan M. Ridwan yang juga dikabarkan akan turut bermain pada ajang tersebut urung diberangkatkan setelah PT Liga Indonesia memberikan toleransi bagi kedua pemain yang beroperasi pada sisi kanan Persib ini.

    Sedangkan tim Malaysia U-23 tampil dengan skuad yang sebelumnya telah melakukan pemusatan latihan dan turnamen di Eropa Timur serta berhasil menjuarai turnamen Merdeka Tournament. Secara garis besar, komposisi pemain yang dibawa pun cenderung sama. Top skorer Merdeka Tournamet, Rozaimi Abdul Rahman pun turut ambil bagian dalam tim yang dilatih oleh Ong Kim Swee ini.

    Dapat dikatakan kompetisi ini merupakan suatu ajang pembuktian bagi Persib dan para pemainnya. Bagi Persib, raihan posisi 4 klasemen tentunya merupakan prestasi yang tidak membanggakan. Persib gagal memperbaiki performanya karena mengingat pada klasemen akhir putaran pertama pun Sergio van Dijk, dkk. juga hanya mampu bertengger pada posisi 4.

    Artinya, evaluasi yang digembar-gemborkan Persib pada jeda putaran pertama dan melakukan perubahan komposisi pemain dengan mendatangkan Hilton dengan mengorbankan Dzumafo, tidak berbanding lurus dengan peningkatan prestasi apabila melihat pada sudut pandang posisi klasemen.
    Bagi para pemain Persib, laga ini juga menjadi ajang pembuktian untuk jajaran pelatih sebagai bahan pertimbangan apakah pemain tersebut layak atau tidak untuk dipertahankan.

    Di kubu Malaysia, ajang ini dimanfaatkan oleh pelatih Ong Kim Swee sebagai ajang pembinaan mental bagi para pemainnya. Supporter Indonesia yang dikenal fanatik dianggap cocok guna menguji seberapa jauh kekuatan mental para pemainnya.

    Ajang ini juga dimanfaatkan sebagai bahan persiapan Malaysia dalam menghadapi turnamen Sea Games yang akan diselenggarakan Desember mendatang.Ong juga menambahkan bahwa turnamen Piala Menpora menjadi ajang kesempatan bagi pemain yang sebelumnya absen membela Malaysia dalam Merdeka Tournament
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Persib Hadapi Malaysia U-23 Malam Ini di Ajang Piala Menpora Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top