Liga Champions - Kemenangan besar dan kelolosan menuju babak 16 besar Liga Champions didapat Madrid di matchday V Liga Champions. Bukan itu saja, El Real juga mencatatkan rekor baru yang sebelumnya dipunya Barcelona.
Ada empat gol disarangkan pemain-pemain Madrid daat menjamu Galatasaray di Santiago Bernabeu, Kamis (28/11/2013) dinihari WIB. Dibuka Gareth Bale, keunggulan tuan rumah lantas digandakan Alvaro Arbeloa, sebelum dilengkapi oleh Angel Di Maria dan Isco. Di akhir pertandingan, Madrid unggul 4-1.
Bukan cuma lolos dan memastikan jadi juara Grup B, kemenangan itu juga mencatatkan rekor buat Madrid karena kini mereka menjadi klub dengan rentetan bikin gol terpanjang di Liga Champions. Dikutip dari Marca, Madrid kini sudah menctata 30 pertandingan beruntun di Liga Champions dengan selalu menjebol gawang lawan.
Rentetan pertandingan dengan selalu mencetak gol Madrid dimulai saat mereka berimbang dengan Barcelona di babak semifinal musim 2010/2011, tepatnya pada 3 Mei. Ketika itu pada leg kedua yang digelar di Camp Nou kedua tim berimbang 1-1. Sejak saat itu Madrid selalu bisa bikin gol ke gawang lawan-lawannya, hingga dinihari tadi ke gawang Falatasaray.
Madrid mematahkan rekor yang sebelumnya dipegang Barcelona, dengan 29 pertandingan beruntun selalu mencetak gol. The Catalans menorehkan catatan tersebut dalam selang 24 November 2009 sampai 7 Maret 2012. Adalah Chelsea yang menghentikan rentetan gol Barca, ketika di Stamford Bridge pada semifinal musim 2011/2012 Lionel Messi dkk kalah 0-1.