Selebrasi gol dari para pemain Bayern Munich. (Foto: Reuters)
DFB Pokal- Bayern Munich berhasil meraih kemenangan atas Hannover 96 pada babak kedua DFB Pokal, Kamis (26/9/2013) dini hari WIB. The Bavarians sukses menutup laga dengan skor 4-1.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Allianz Arena, Bayern membuka gol pertamanya pada menit ke-17. Berawal dari umpan Xhernda Shaqiri, Thomas Muller sukses menyarangkan bola ke pojok gawang Hannover.
Lima menit kemudian, Bayern berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0. Gol kedua ini dicetak oleh tandukkan Claudio Pizarro, yang memanfaatkan umpan crossing dari Dante.
Memasuki menit ke-37, Hannover berhasil memperkecil kedudukan menjadi 1-2. Lewat serangan balik Didier Ya Konan mampu mengonversi umpan dari Sebastien Pocognoli menjadi gol, sekaligus gol penutup di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Bayern kian menjauh dari Hannover dengan gol ketiganya. Muller kembali mencetak gol keduanya dalam laga ini setelah memanfaatkan eksekusi tendangan bebas Shaqiri pada menit ke-64.
Ron-Robert Zieler harus kembali memungut bola dari gawangnya sendiri untuk yang keempat kali pada menit ke-78. Gol penutup skuad asuhan Josep Guardiola ini dicetak oleh pemain pengganti, Franck Ribery.
Skor 4-1 pun menjadi akhir dalam laga ini, sekaligus menghantarkan Bayern ke babak selanjutnya. Kemenangan juga diraih oleh Schalke 04 atas klub kasta ketiga, Darmstadt 98 di Stadion am Bollenfalltor dengan skor 3-1.
Hasil Pertandingan DFB Pokal Lainnya, Kamis (26/9/2013):
Eintracht Frankfurt 2 - 0 Bochum
FSV Frankfurt 0 - 2 Ingolstadt
Kaiserslautern 3 - 1 Hertha Berlin
Saarbrucken 2 - 1 Paderborn
Bayern Munich 4 - 1 Hannover 96
Darmstadt 1 - 3 Schalke 04
Freiburg 2 - 1 VfB Stuttgart
Osnabruck 0 - 1 Union Berlin