• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, January 31, 2014

    Maradona Pun Pernah Dicemooh di Napoli

    Maradona saat bermain bersama Napoli
    LEGENDA SEPAKBOLA – Pemain mana yang takkan kesal jika tak mendapat dukungan atau bahkan dicemooh fans sendiri? Pemain muda seperti Lorenzo Insigne pun tentu sulit mencernanya dengan bijak. Walau begitu, dukungan moril dan pembelaan juga datang untuk membesarkan hatinya.

    Insigne jadi subyek sorakan dan ejekan tak menyenangkan dari para fans Napoli ketika turun sejak kick-off saat Il Partenopei menjamu Lazio di laga perempatfinal Coppa Italia, dini hari kemarin. Walau Napoli akhirnya tetap menang tipis, 1-0, cemoohan terhadap Insigne tak juga hilang.

    Winger kidal berusia 22 tahun itu pun meluapkan emosinya pada para suporter di San Paolo saat ditarik keluar allenatore Rafael Benítez, digantikan Dries Mertens pada menit ke-69. Benítez coba membela dan ingin fans memahami bahwa pemain muda sepertinya, belum pantas dibebani ekspektasi tinggi.

    “Insigne pemain muda dan kita harus mengerti situasinya. Saya meminta fans jika mereka ingin protes, sebaiknya disimpan lebih dulu sampai peluit terakhir. Jika mereka ingin membantu pemain, maka bukan hal tepat mencemoohnya,” seru Benítez, seperti disadur Football-Italia, Jumat (31/1/2014).

    Tak hanya Benítez, arsitek Lazio, Edy Reja yang notabene mantan pelatih Napoli juga menyesalkan cemoohan pada Insigne. Reja mengaku mengerti perasaan dan harapan fans pada Insigne, tapi Reja tetap tak sepakat jika fans menuntut sesuatu yang sedianya belum mampu dibebankan pada pemain muda macam Insigne.

    “Saya mengenal fans Napoli dan mereka punya rasa cinta yang besar. Mereka mengagumi Insigne dan selalu mengharapkan performa luar biasa darinya. Tapi mustahil bisa terus tampil hebat sepanjang musim. Dia masih muda dan fans tak seharusnya punya tuntutan besar padanya saat ini,” bela Reja.

    Terakhir, pembelaan datang dari agennya sendiri, Fabio Andreotti yang berharap, Insigne tak merasa down. Andreotti pun merujuk pada legenda hebat macam Diego Maradona yang pernah merasakan hal serupa dengan Insigne.

    “Kami menerima dan paham bahwa publik punya hak untuk mencemooh pahlawan mereka. Reaksi Lorenzo sendiri merupakan hasil dari kekecewaan. Tapi dia tetap menunjukkan komitmen dan dedikasinya yang maksimal. Kata-kata Benítez (di atas) jadi sorotan akan pentingnya hubungan pemain dengan fans,” timpal Andreotti.

    “Setiap pemain berharap fans bisa mendukung dan membantu mereka mengatasi masa-masa sulit. Dia masih pemain yang sama dan tahu dia sedang tak tampil terbaik, tapi dia masih memberikan 100 persen kemampuannya. Bahkan Maradona pun pernah jadi target cemoohan dan di waktu yang sama dia bilang: ‘jika Anda tak percaya pada saya, saya siap untuk pergi’,” tutup sang agen.
    (raw)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Maradona Pun Pernah Dicemooh di Napoli Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top