• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, September 6, 2013

    Taktik Guardiola Menuai Kritikan


    Odd Andersen/AFP

    LIGA JERMAN - Josep Guardiola dikritik menyusul hasil dari taktik yang diterapkan dia kepada skuat Bayern Munich kurang impresif. Namun, direktur sepakbola klub Matthias Sammer melontarkan pembelaan.

    Datang sebagai suksesor Jupp Heynckes yang membawa Bayern meraih Treble musim lalu, Guardiola melakukan serangkaian perubahan. Di musim ini, eks pelatih Barcelona itu mengubah formasi tim dari 4-2-3-1 menjadi 4-1-4-1.

    Hasilnya, meski Die Roten belum kalah di liga namun mereka ditekuk Borussia Dortmund di Piala Super Jerman dan tampil kurang menyakinkan saat mengalahkan Chelsea di Piala Super Eropa.

    Guardiola diharapkan bisa meneruskan dominasi Bayern di bawah arahan Heynckes. Bagiamanapun, Sammer meminta Guardiola diberi waktu untuk mencapai sukses.

    "Saya pikir beberapa komentar tentang Pep tidak benar karena jika Anda menganalisa musim lalu dengan teliti, itu adalah idealisasi dari masa lalu untuk mengatakan bahwa semuanya sempurna," kata Sammer kepada Kicker yang dilansir ESPN.

    "Cara kami bermain tidak mencukupi untuk masa depan. (Guardiola) dipilih untuk alasan-alasan strategis. Kita harus memberi dia waktu."

    Setelah jeda internasional, Bayern akan kembali berkompetisi dengan menjamu Hannover dalam lanjutan Bundesliga di Allianz Arena, 14 September mendatang.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Taktik Guardiola Menuai Kritikan Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top