Lucas Moura (kanan) menyumbang satu gol bagi kemenangan PSG. (Foto: Reuters)
LIGA PERANCIS – Paris Saint-Germain (PSG)
meraih kemenangan 2-0 atas tuan rumah Bordeaux pada pertandingan
lanjutan Ligue 1 musim ini. Gol-gol kemenangan Les Parisiens dicetak oleh Blaise Matuidi dan Lucas Moura.
Pada pertandingan yang dihelat di Stade Chaban-Delmas, Sabtu (14/9/2013) dini hari WIB tersebut, PSG tampil dengan mengandalkan Zlatan Ibrahimovic sebagai ujung tombak, sedangkan Edinson Cavani dijadikan cadangan. Meski sempat mendapat perlawanan hebat dari tim tuan rumah, PSG mampu mencetak dua gol tanpa balas pada laga tersebut.
Dengan hasil tersebut, untuk sementara PSG menggusur Monaco di puncak klasemen Ligue 1. Namun, posisi mereka bisa melorot kembali jika tim-tim papan atas lainnya -yang baru akan bermain esok hari- meraih kemenangan. Sementara Bordeaux, yang sudah kalah tiga kali, masih tertahan di posisi 15 klasemen sementara.
Jalannya pertandingan
Tampil di hadapan para pendukungnya, Bordeaux langsung melancarkan serangan-serangan berbahaya ke daerah pertahanan PSG, meskipun masih sulit untuk mencetak gol. Sementara tim tamu sulit untuk keluar dari tekanan para pemain Bordeaux, dan masih belum menemukan bentuk permainan terbaik mereka.
Pada menit 10, Les Parisiens mulai keluar dari tekanan-tekanan tim tuan rumah, dan mulai balik menyerang serta melakukan banyak penguasaan bola. Namun, tak berselang lama, Bordeaux kembali mendapat kepercayaan diri dan meladeni permainan PSG sehingga laga pun menjadi kian menarik untuk disaksikan.
Pada menit 30, PSG membuka keunggulan lewat gelandang Blaise Matuidi. Diawali dari permainan umpan-umpan pendek di sektor kanan, Zlatan Ibrahimovic mengirim umpan terobosan datar terukur kepada Matuidi, yang lolos dari pengawalan. Setelah usaha pertamanya dihalau Cedric Carrasso, Matuidi mampu menyarangkan bola ke gawang. PSG unggul 1-0.
Setelah unggul, PSG semakin gencar melakukan serangan, termasuk usaha yang dilakukan Thiago Motta pada menit 40, dengan mengirim umpan matang ke dalam kotak penalti Bordeaux, namun masih bisa dihalau. Dan, hingga wasit mengakhiri babak pertama, kedudukan 1-0 untuk Les Parisiens tetap bertahan.
Pada paruh kedua, Bordeaux terus mencoba untuk menyamakan kedudukan. Namun, usaha-usaha yang mereka lakukan kerap terbentur rapatnya pertahanan PSG. Sementara itu, tim tamu pun tak mau ketinggalan, dan balik menyerang untuk memperbesar keunggulan, namun mereka juga masih gagal dalam mengkoordinasikan serangan di pertahanan Bordeaux.
Pada menit 60, PSG menambah keunggulan lewat gelandang Lucas Moura. Mendapat sodoran umpan dari Marco Verratti, Lucas terbebas dari jebakan offside dan dengan bebas mendekati gawang Bordeux, hingga akhirnya melepaskan tembakan pelan yang mengecoh Carrasso. Les Parisiens pun unggul 2-0.
Selanjutnya, PSG kian menyengat dan membahayakan lewat serangan-serangan yang dibangun Moura dan Ibrahimovic. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang, kedudukan 2-0 untuk keunggulan tuan rumah tak berubah, sehingga tim asuhan Laurent Blanc berhasil mencuri tiga poin di kandang Bordeaux.
Susunan pemain:
BORDEAUX: Carrasso, Mariano, Henrique, Sane, Orban, Poko, Nguemo, Obraniak, Diabate (Sacko 75’), Rolan (Maurice-Belay 65’), Saivet (Jussie 74’)
PSG: Sirigu, Thiago Silva, Alex, Digne, Van der Wiel, Thiago Motta, Matuidi, Verratti, Lucas (Coman 82’), Ongenda (Rabiot 72’), Ibrahimovic (Cavani 81’)
Pada pertandingan yang dihelat di Stade Chaban-Delmas, Sabtu (14/9/2013) dini hari WIB tersebut, PSG tampil dengan mengandalkan Zlatan Ibrahimovic sebagai ujung tombak, sedangkan Edinson Cavani dijadikan cadangan. Meski sempat mendapat perlawanan hebat dari tim tuan rumah, PSG mampu mencetak dua gol tanpa balas pada laga tersebut.
Dengan hasil tersebut, untuk sementara PSG menggusur Monaco di puncak klasemen Ligue 1. Namun, posisi mereka bisa melorot kembali jika tim-tim papan atas lainnya -yang baru akan bermain esok hari- meraih kemenangan. Sementara Bordeaux, yang sudah kalah tiga kali, masih tertahan di posisi 15 klasemen sementara.
Jalannya pertandingan
Tampil di hadapan para pendukungnya, Bordeaux langsung melancarkan serangan-serangan berbahaya ke daerah pertahanan PSG, meskipun masih sulit untuk mencetak gol. Sementara tim tamu sulit untuk keluar dari tekanan para pemain Bordeaux, dan masih belum menemukan bentuk permainan terbaik mereka.
Pada menit 10, Les Parisiens mulai keluar dari tekanan-tekanan tim tuan rumah, dan mulai balik menyerang serta melakukan banyak penguasaan bola. Namun, tak berselang lama, Bordeaux kembali mendapat kepercayaan diri dan meladeni permainan PSG sehingga laga pun menjadi kian menarik untuk disaksikan.
Pada menit 30, PSG membuka keunggulan lewat gelandang Blaise Matuidi. Diawali dari permainan umpan-umpan pendek di sektor kanan, Zlatan Ibrahimovic mengirim umpan terobosan datar terukur kepada Matuidi, yang lolos dari pengawalan. Setelah usaha pertamanya dihalau Cedric Carrasso, Matuidi mampu menyarangkan bola ke gawang. PSG unggul 1-0.
Setelah unggul, PSG semakin gencar melakukan serangan, termasuk usaha yang dilakukan Thiago Motta pada menit 40, dengan mengirim umpan matang ke dalam kotak penalti Bordeaux, namun masih bisa dihalau. Dan, hingga wasit mengakhiri babak pertama, kedudukan 1-0 untuk Les Parisiens tetap bertahan.
Pada paruh kedua, Bordeaux terus mencoba untuk menyamakan kedudukan. Namun, usaha-usaha yang mereka lakukan kerap terbentur rapatnya pertahanan PSG. Sementara itu, tim tamu pun tak mau ketinggalan, dan balik menyerang untuk memperbesar keunggulan, namun mereka juga masih gagal dalam mengkoordinasikan serangan di pertahanan Bordeaux.
Pada menit 60, PSG menambah keunggulan lewat gelandang Lucas Moura. Mendapat sodoran umpan dari Marco Verratti, Lucas terbebas dari jebakan offside dan dengan bebas mendekati gawang Bordeux, hingga akhirnya melepaskan tembakan pelan yang mengecoh Carrasso. Les Parisiens pun unggul 2-0.
Selanjutnya, PSG kian menyengat dan membahayakan lewat serangan-serangan yang dibangun Moura dan Ibrahimovic. Namun, hingga wasit meniup peluit panjang, kedudukan 2-0 untuk keunggulan tuan rumah tak berubah, sehingga tim asuhan Laurent Blanc berhasil mencuri tiga poin di kandang Bordeaux.
Susunan pemain:
BORDEAUX: Carrasso, Mariano, Henrique, Sane, Orban, Poko, Nguemo, Obraniak, Diabate (Sacko 75’), Rolan (Maurice-Belay 65’), Saivet (Jussie 74’)
PSG: Sirigu, Thiago Silva, Alex, Digne, Van der Wiel, Thiago Motta, Matuidi, Verratti, Lucas (Coman 82’), Ongenda (Rabiot 72’), Ibrahimovic (Cavani 81’)