• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, July 1, 2013

    Inilah Pemain Terbaik Piala Konfederasi, Neymar Jaga Tradisi Brasil

    Neymar memamerkan trofi golden ball atau pemain terbaik Piala Konfederasi 2013 (Foto: Reuters)
    Neymar memamerkan trofi golden ball atau pemain terbaik Piala Konfederasi 2013 (Foto: Reuters)


    PIALA KONFEDERASI- Piala Konfederasi 2013 benar-benar menjadi milik Neymar da Silva Jr. Tak hanya mengantar Brasil jadi juara, bomber anyar Barcelona ini juga sukses jadi yang terbaik di ajang empat tahunan ini.

    Satu gol yang dicetaknya ke gawang Spanyol tak hanya membawa Tim Samba mencetak hattrick juara di Piala Dunia Mini ini (sebelumnya 2005 & 2009). Gol tersebut juga membuatnya menyabet golden ball atau trofi pemain terbaik.

    Striker 21 tahun ini menyisihkan Andres Iniesta (Spanyol) yang mendapat silver ball, dan rekan setimnya Paulinho yang mendapat bola perunggu.

    Melihat performa Neymar sepanjang turnamen, pemain dengan ciri khas rambut Mohawk ini memang pantas dinobatkan sebagai pemain terbaik. Neymar menjadi salah satu sosok paling sentral Brasil dengan aksi-aksi menawan dan gol-gol yang dicetaknya.

    Neymar langsung ‘meledak’ begitu turnamen dimulai. Laga pembuka melawan Jepang, dia mencetak satu gol cantik dan satu assist untuk membawa timnya menang 3-0. Berikutnya, giliran gawang Meksiko yang kembali dibobol Neymar dengan gol indahnya. Brasil 2-0.

    Di laga pamungkas penyisihan grup, Neymar kembali menunjukkan magisnya dengan mencetak gol indah lewat tendangan bebas yang membuat kiper sekaliber Gianluigi Buffon terperangah. Italia menang 4-2.

    Lolos ke semifinal, keran gol Neymar terhenti di laga kontra Uruguay. Akan tetapi, dia tetap memberikan kontribusi dengan dua assist yang berujung gol Fred dan Paulinho. Samba melaju ke final dengan skor 2-1.

    Puncak penampilan gemilang Neymar terjadi di laga kontra Spanyol pada laga final. Dia membuat Brasil berada di atas angin dengan golnya di penghujung babak pertama. Unggul 2-0 di babak pertama, Brasil mempertegas dominasinya dengan mencetak satu gol lagi di babak kedua untuk mengklaim trofi juara.

    Gelar ini tak hanya mempertegas dominasi Brasil di pentas Piala Konfederasi, trofi golden ball yang diraih Neymar juga menjaga tradisi Brasil yang mengirim pemainnya jadi yang terbaik di dua edisi sebelumnya, yakni lewat Adriano (2005) dan Luis Fabiano yang merebut golden ball pada Piala Konfederasi 2009. (acf)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Inilah Pemain Terbaik Piala Konfederasi, Neymar Jaga Tradisi Brasil Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top