Diego Costa |
Liga Inggris - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone tak heran dengan rumor ketertarikan Chelsea terhadap pemain depannya, Diego Costa. Chelsea disebutnya memang butuh pemain seperti Costa.
Entah berkaitan atau tidak, rumor yang menghubungkan Chelsea bomber Atletico itu berhembus kian kencang setelah kedua tim dipastikan berjumpa di semifinal Liga Champions.
Bahkan ada laporan yang menyebut bahwa Chelsea sudah menyepakati harga transfer untuk memboyong pemain yang sudah mengemas 26 gol dari 31 laga La Liga musim ini tersebut.
Apalagi sudah bukan rahasia lagi jika Manajer Chelsea Jose Mourinho amat tidak puas dengan barisan penyerangnya musim ini. Simeone sendiri menanggapi rumor dengan santai.
"Masa depannya tergantung pada dirinya sendiri dan apa yang ia rasa bagus untuk masa depannya," kata Simeone di AS dan dikutip Sports Mole.
"Wajar jika Chelsea tertarik kepadanya. Mereka tim yang kuat secara ekonomi, Samuel Eto'o kian berumur dan Costa bisa melakukan tugasnya, tapi saat ini dia milik kami," tegasnya.