Diego Simeone |
Liga Spanyol – Entrenador Atletico Madrid, Diego Simeone tetap tidak mau kubunya dianggap paling favorit meraih gelar juara La Liga musim ini meskipun berhasil mengalahkan Getafe 2-0, dini hari tadi. Atas kemenangan di Getafe, Los Rojiblancos, julukan Atletico, sementara ini unggul tiga poin atas Real Madrid, dan unggul atas Barcelona dengan empat angka.
Setelah keberhasilan timnya menggulung Getafe, Simeone mengajak seluruh punggawanya untuk tetap fokus di pertandingan-pertandingan selanjutnya, dan harus menganggap laga sisa bukan hanya sekedar laga, melainkan partai final yang harus dimenangkan.
“Kami akan menghadapi partai final hari Minggu nanti. Hal lain yang bisa saya katakan tentang perebutan gelar juara adalah baik-baik saja, normal. Tetapi, kami memiliki partai final di hari Minggu dan kami harus fokus akan itu,” papar Simeone, seperti yang dilansir Football-Espana, Senin (14/04/2014).
“Sekarang sudah berubah dari laga ke laga, menjadi final ke final bagi Atletico,” terang pria kelahiran Buenos Aires, 43 tahun silam itu.
Selanjutnya, Rojiblancos akan menghadapi Elche hari Minggu nanti. Menatap laga nanti, pelatih berjuluk El Cholo itu berharap pada laga yang akan diadakan di Vicente Calderon itu akan penuh sesak oleh suporter yang mendukung Los Colchoneros.
“Semua orang telah melakukan usaha yang luar biasa demi mendukung Atletico. Minggu nanti, saya berharap Vicente Calderon akan penuh dan siap menghadapi partai final pertama,” pungkasnya.