Tangani Brasil, Dunga Bawa Semangat Mandela |
Timnas Brasil - Dunga mendapatkan kesempatan kedua untuk menangani tim nasional Brasil. Pria 50 tahun itu mengatakan bakal meniru Nelson Mandela saat menangani tim 'Samba' nanti.
Pelatih timnas Brasil sebelumnya, Luiz Felipe Scolari, mundur dari jabatan setelah hasil buruk di Piala Dunia. Brasil gagal mencapai final setelah kalah telak 1-7 dari Jerman. Peringkat ketiga juga gagal diraih setelah ditumbangkan Belanda 0-3. Federasi sepakbola Brasil (CBF) tak butuh waktu lama untuk mencari pengganti. Dunga dipercaya menjadi pengganti.
Maka, tugas Dunga jelas tidak mudah. Dia harus mengembalikan kepercayaan masyarakat Brasil kepada tim 'Samba'.
Apalagi, Dunga bukanlah wajah baru. Dia pernah menangani timnas Brasil pada 2006-2010. Dia memenangi Copa Amerika 2007 dan Piala Konfederasi 2009. Namun, Dunga dipecat setelah hanya bisa membuat Brasil terhenti di perempatfinal Piala Dunia 2010.
"Nelson Mandela mempunyai segala sesuatu pada dirinya. Dia tidak memiliki senjata dan tak pernah berubah," kata Dunga seperti dikutip Global Post.
"Saya berharap bisa memiliki satu persen kesabarannya. Saya tak berpikir tentang saya secara pribadi tapi tentang tim. Jika tim bisa menuai hasil yang oke maka saya akan bersuka cita," ucap dia