Info FIFA - Cristiano Ronalo dikukuhkan sebagai pemain terbaik dunia oleh Majalah World Soccer. CR7 mengalahkan dua pesaingnya yakni Lionel Messi dan Franck Ribery.
Ronaldo menjadi Pemain Terbaik Dunia 2013 setelah dia memenangi jajak pendapat melibatkan jurnalis dari seluruh dunia. Bintang Real Madrid itu berhasil mengumpulkan 1.075 poin, mengungguli Messi di posisi dua dengan 926 poin dan Ribery yang jadi penghuni posisi tiga dengan 870 poin.
Ini merupakan kali kedua Ronaldo memenangi status Pemain Terbaik Dunia versi majalan terbitan Inggris itu. Gelar pertama yang dia raih adalah di tahun 2008 lalu, yang kemudian dilanjutkan dengan terpilihnya dia sebagai Pemain Terbaik Dunia bikinan FIFA, sebulan berselang.
Keberhasilan menjadi pemain terbaik dunia versi World Soccer dianggap sebagai pembuka jalan Ronaldo untuk memenangi gelar serupa bikinan FIFA, yang dikenal sebagai FIFA Ballon d'Or. Apalagi dalam delapan tahun terakhir, tujuh pesepakbola yang dipilih sebagai yang terbaik oleh World Soccer melanjutkannya dengan menjadi yang terbaik di FIFA Ballon d'Or.
Melengkapi 10 besar pemain terbaik dunia yang dirilis World Soccer berturut-turut adalah Arjen Robben, Neymar, Philipp Lahm, Robin Van Persie, Gareth Bale dan Robert Lewandowski.
Sementara kategori pelatih dan klub terbaik, Jupp Heynckes serta Bayern Munich menjadi pemenangnya. FC Hollywood musim lalu merebut tiga gelar yakni Bundesliga, Piala Liga Jerman dan Liga Champions.