AFP/Dani Pozo
Info Timnas Spanyol - Diego Costa menegaskan keinginannya untuk bermain dalam seragam tim nasional Spanyol. Tapi, sebelum memperkuat La Furia Roja, dia menunggu konfirmasi dari FIFA.
Costa, yang lahir di Brasil, sebenarnya pernah memperkuat timnas Brasil pada laga persahabatan melawan Italia dan Rusia, bulan Maret silam. Tapi, penyerang Atletico Madrid itu juga memegang paspor Spanyol.
Costa kini telah memilih Spanyol sebagai negara yang akan dia perkuat di level tim nasional. Namun, dia harus lebih dulu memenuhi persyaratan dari FIFA dan menyerahkan berbagai dokumen.
"Terserah FIFA untuk membuat keputusan. Keputusan untuk bermain untuk Spanyol telah dibuat," ujar Costa kepada AS.
"Spanyol telah memberi segalanya untuk saya dan kalau saya bisa bermain untuk tim nasional saya akan melakukannya sebaik mungkin," tambahnya.
Brasil sendiri tak merasa keberatan kalau Costa memperkuat Spanyol. Menurut mereka, itu adalah hak si pemain.
"CBF selalu membebaskan pilihan untuk pemain," ujar wakil presiden Federasi Sepakbola Brasil (CBF), Marco Polo del Nero.
"Jika ada pemain yang ingin bermain di sana atau di sini, maka kami tidak akan menghalanginya," sambungnya.
Costa musim ini menjadi mesin gol baru Atletico. Striker berusia 25 tahun itu sudah mencetak sepuluh gol dalam delapan partai La Liga.