Arsenal hajar Napoli, dua gol tanpa balas |
INFO LIGA CHAMPIONS – Napoli babak belur sepulangnya dari lawatan
ke Emirates Stadium, kandang Arsenal, Rabu dini hari (2/10/2013). Wakil
Italia itu remuk setelah tim Meriam London menyalak nyaring mendentumkan
dua gol tanpa balas di partai kedua Grup F Champions League.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Arsenal memulai laga kandangnya dengan percaya diri dan mencuri inisiatif permainan dan serangan lebih dulu. Setelah serangkaian percobaan dilakoni, akhirnya gawang Napoli sudah jebol di menit kedelapan dengan mencatatkan nama Mesut Özil.
Diawali passing pendek yang dikreasikan Aaron Ramsey melewati beberapa bek tim tamu, Özil kemudian mencoba mencari celah ruang tembak dari jarak 18 yard. Tembakan keras menuju sudut gawang Pepe Reina pun gagal dibendung.
Skor 1-0 itu ternyata tak bertahan lama. Pasalnya tuan rumah memperlebar keunggulan, 2-0 di menit ke-15 dari kaki Giroud. Bomber Arsenal yang hari ini tengah berulang tahun itu merampungkan finishing dari kemelut yang diciptakan Özil.
Tertinggal dua gol, tim tamu baru bisa sedikitnya bangkit di pertengahan interval pertama. Pada menit ke-22, peluang perdana Napoli pun lahir dari kepala Miguel Britos. Berusaha menyelesaikan crossing sepak pojok, sundulan Britos masih melambung di atas mistar gawang Wojciech Szczesny.
Waktu pun terus berjalan tanpa hadirnya peluang lagi baik dari Arsenal maupun anak-anak tim tamu. Hingga memasuki waktu turun minum, Arsenal tetap unggul, 2-0 atas Napoli.
Babak Kedua
The Gunners seolah belum puas dengan keunggulan dua gol, peningkatan agresivitas terus digeber ke pertahanan Napoli, seperti pada menit ke-48 di mana Tomáš Rosický melepas tembakan yang hanya tipis melewati samping tiang gawang Reina, setelah meneruskan through-pass Giroud.
Tim tamu yang tak ingin terus tertekan, coba memberi perlawanan balasan. Menit ke-68, aksi one-two Camilo Zuñiga dengan Marek Hamšík nyaris memperkecil kedudukan. Sayang, arah bola tendangan kaki kiri Hamšík melayang di atas mistar gawang.
Sama halnya dengan upaya Gökhan Inler, dua menit berselang. Usai mencuri bola yang sebelumnya dikuasai tim Meriam London, Inler melakoni tendangan spekulatif dari jarak 35 yard yang juga melambung ke atas gawang.
Arsenal mengancam lagi di menit ke-76 yang malah, nyaris melahirkan gol ketiga. Dimulakan crossing Mikel Arteta dari sisi sayap kanan, Laurent Koscielny yang naik membantu serangan melakukan sepakan voli yang sialnya, masih sanggup diselamatkan dengan gemilang oleh Reina.
Sebelum laga bubar, OGiroud masih punya satu kesempatan emas, tepatnya pada menit ke-90+2. Tapi langkah Giroud masih tertinggal satu langkah untuk merampungkan umpan pendek dari Jack Wilshere saat Reina out-of-position.
Sampai wasit Milorad Mazic asal Serbia meniup peluit panjang, skor 2-0 untuk kemenangan Arsenal atas Napoli tetap lestari. Tambahan tiga poin ini pun membuat Arsenal memuncai Grup F sementara dengan diikuti Borussia Dortmund yang menang 3-0 atas Olympique Marseille yang terbenam di dasar Grup serta Napoli di tempat ketiga.
Susunan Pemain
Arsenal: Wojciech Szczesny, Per Mertesacker, Bacary Sagna, Kieran Gibbs, Laurent Koscielny, Tomáš Rosický/Jack Wilshere (63’), Mesut Ozil, Mikel Arteta, Mathieu Flamini, Aaron Ramsey/Nacho Monreal (88’), Olivier Giroud.
Napoli: Pepe Reina, Raúl Albiol/Federico Fernández (83’), Miguel Britos, Valon Behrami, Giandomenico Mesto, Camilo Zuñiga, Gökhan Inler, Marek Hamšík, Goran Pandev/Dries Mertens (61’), José Callejón/Duván Zapata (77’), Lorenzo Insigne.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Arsenal memulai laga kandangnya dengan percaya diri dan mencuri inisiatif permainan dan serangan lebih dulu. Setelah serangkaian percobaan dilakoni, akhirnya gawang Napoli sudah jebol di menit kedelapan dengan mencatatkan nama Mesut Özil.
Diawali passing pendek yang dikreasikan Aaron Ramsey melewati beberapa bek tim tamu, Özil kemudian mencoba mencari celah ruang tembak dari jarak 18 yard. Tembakan keras menuju sudut gawang Pepe Reina pun gagal dibendung.
Skor 1-0 itu ternyata tak bertahan lama. Pasalnya tuan rumah memperlebar keunggulan, 2-0 di menit ke-15 dari kaki Giroud. Bomber Arsenal yang hari ini tengah berulang tahun itu merampungkan finishing dari kemelut yang diciptakan Özil.
Tertinggal dua gol, tim tamu baru bisa sedikitnya bangkit di pertengahan interval pertama. Pada menit ke-22, peluang perdana Napoli pun lahir dari kepala Miguel Britos. Berusaha menyelesaikan crossing sepak pojok, sundulan Britos masih melambung di atas mistar gawang Wojciech Szczesny.
Waktu pun terus berjalan tanpa hadirnya peluang lagi baik dari Arsenal maupun anak-anak tim tamu. Hingga memasuki waktu turun minum, Arsenal tetap unggul, 2-0 atas Napoli.
Babak Kedua
The Gunners seolah belum puas dengan keunggulan dua gol, peningkatan agresivitas terus digeber ke pertahanan Napoli, seperti pada menit ke-48 di mana Tomáš Rosický melepas tembakan yang hanya tipis melewati samping tiang gawang Reina, setelah meneruskan through-pass Giroud.
Tim tamu yang tak ingin terus tertekan, coba memberi perlawanan balasan. Menit ke-68, aksi one-two Camilo Zuñiga dengan Marek Hamšík nyaris memperkecil kedudukan. Sayang, arah bola tendangan kaki kiri Hamšík melayang di atas mistar gawang.
Sama halnya dengan upaya Gökhan Inler, dua menit berselang. Usai mencuri bola yang sebelumnya dikuasai tim Meriam London, Inler melakoni tendangan spekulatif dari jarak 35 yard yang juga melambung ke atas gawang.
Arsenal mengancam lagi di menit ke-76 yang malah, nyaris melahirkan gol ketiga. Dimulakan crossing Mikel Arteta dari sisi sayap kanan, Laurent Koscielny yang naik membantu serangan melakukan sepakan voli yang sialnya, masih sanggup diselamatkan dengan gemilang oleh Reina.
Sebelum laga bubar, OGiroud masih punya satu kesempatan emas, tepatnya pada menit ke-90+2. Tapi langkah Giroud masih tertinggal satu langkah untuk merampungkan umpan pendek dari Jack Wilshere saat Reina out-of-position.
Sampai wasit Milorad Mazic asal Serbia meniup peluit panjang, skor 2-0 untuk kemenangan Arsenal atas Napoli tetap lestari. Tambahan tiga poin ini pun membuat Arsenal memuncai Grup F sementara dengan diikuti Borussia Dortmund yang menang 3-0 atas Olympique Marseille yang terbenam di dasar Grup serta Napoli di tempat ketiga.
Susunan Pemain
Arsenal: Wojciech Szczesny, Per Mertesacker, Bacary Sagna, Kieran Gibbs, Laurent Koscielny, Tomáš Rosický/Jack Wilshere (63’), Mesut Ozil, Mikel Arteta, Mathieu Flamini, Aaron Ramsey/Nacho Monreal (88’), Olivier Giroud.
Napoli: Pepe Reina, Raúl Albiol/Federico Fernández (83’), Miguel Britos, Valon Behrami, Giandomenico Mesto, Camilo Zuñiga, Gökhan Inler, Marek Hamšík, Goran Pandev/Dries Mertens (61’), José Callejón/Duván Zapata (77’), Lorenzo Insigne.