• Latest News

    Powered by Blogger.
    Tuesday, December 10, 2013

    Menanti 8 Tim Liga Champions Lolos Ke Fase Knock Out

    Logo Liga Champions (foto: Ist)

    HARI pertandingan keenam atau laga pamungkas penyisihan grup Liga Champions 2013-2014 akan dihelat pekan ini. Serunya, masih ada delapan tiket yang tersisa meski sudah menginjak laga terakhir.
     
    Praktis, bagi para fans yang mendukung klub favoritnya ‘yang belum tentu lolos’ bakal dibuat deg-deganhingga detik terakhir. Dari delapan tiket tersisa, bakal ada 15 tim yang saling berebut demi bisa meneruskan nafas mereka di kompetisi kasta tertinggi Benua Biru ini.
     
    Grup A menjadi ajang perebutan bagi Shaktar Donetsk dengan Bayer Leverkusen. Di sini bisa ditentukan siapa yang akan menemani Manchester United ke babak sistem gugur. Tugas berat pun bakal dilakoni Donetsk yang harus meraih tiket mereka di Old Trafford.
     
    Juara Ukraina ini bertemu Manchester United yang memang sudah dipastikan lolos sejak laga kelima dua pekan lalu. Kendati sudah memastikan lolos, pantang bagi United untuk bisa membiarkan kandangnya dinodai sebanyak tiga kali secara beruntun.
     
    Sementara bagi Leverkusen, usai dibantai United di pertandingan terakhirnya, membuat mereka harus menunggu pekan keenam ini, untuk memastikan diri ke fase sistem gugur. Namun, peluang besar justru dihadapi Leverkusen, karena hanya berhadapan dengan Real Sociedad, yang baru mengemas satu poin dari lima laga ini.
     
    Lanjut ke Grup B, di mana duel krusial bakal tersaji di Turk Telekom Arena, markas Galatasaray. Tim berjuluk Aslan ini bakal kedatangan raksasa Serie A, Juventus yang juga punya kepentingan sama, yaitu lolos ke babak 16 besar.
     
    Dua kekalahan beruntun dari FC Kopenhagen dan Real Madrid, membuat langkah Galatasaray kian berat. Sementara Juve, yang mengawali musim ini dengan kurang gereget, coba meneruskan tren positif mereka, yang telah mengemas tujuh kemenangan beruntun.
     
    Galatasaray harus memenangkan laga ini, jika ingin melanjutkan perjalanan mereka di Liga Champions. Sementara Juve, cukup menerima hasil imbang, apa pun hasil yang diterima antara FC Kopenhagen dengan Real Madrid.
     
    Paris Saint-Germain (PSG) menjadi tim digdaya di Grup C ini, setelah mencetak empat kemenangan beruntun, yang membuat mereka menjadi salah satu tim yang lebih dulu memastikan diri ke 16 besar. Lalu siapa pendamping mereka?
     
    Jawabannya bakal terlihat ketika Benfica berjuang mendapatkan tiket tersebut, saat menjamu anak-anak asuhan Laurent Blanc, dini hari nanti di Stadion Da Luz. Kemenangan menjadi harga mati, sambil berharap Olympiacos Pireaus dipermalukan Anderlect di stadion Georgios Karaiskáki.
     
    Laga-laga di Grup D seakan sudah tidak ada yang penting lagi, setelah Bayern Munich dan Manchester City telah memastikan diri masuk ke 16 klub terbaik di Eropa. Hanya saja duel antara Bayern dan City juga menarik untuk ditunggu, lantaran kedua klub ingin menjadi juara grup. Misi mustahil bakal dijalankan City, jika ingin membuat Bayern menjadi runner-up.
     
    Anak-anak asuhan Manuel Pellegrini ini harus menang di atas dua gol (tanpa kebobolan) pada laga yang berlangsung di Allianz Arena tersebut. Penyebabnya adalah pada laga pertama di Etihad Stadium, The Citizens dipermalukan juara bertahan Liga Champions dengan skor 1-3.
     
    Masuk ke grup E, ada Chelsea yang sudah memastikan diri lolos ke fase berikutnya. Sementara dua tim yang bakal menyusul The Blues, yaitu Schalke dengan FC Basel, harus bentrok di Veltins-Arena, Kamis (12/12/2013) dini hari WIB.
     
    Melipir ke grup ‘aneh’ yaitu grup F, di mana belum ada satu pun tim yang memastikan diri lolos. Arsenal yang kini memimpin grup dengan raihan 12 poin, harus menjalani laga penting di San Paulo, markas Napoli, yang juga ingin lolos. The Gunners cuma butuh hasil imbang, sementara Napoli wajib menang.
     
    Jika tidak, maka Borussia Dortmund yang hanya bertandang ke markas Olympiacos Marseille bakal memiliki peluang besar. Peluang makin besar bagi finalis Liga Champions musim lalu, karena Marseille belum sama sekali mendapatkan poin di lima laga yang mereka lakoni.
     
    Di Grup G, masih ada satu tiket yang tersisa, setelah Atletico Madrid telah memastikan diri sejak laga keempat. Zenit St Petersburg dan FC Porto menjadi pelakunya. Kedua tim mesti meraih kemenangan, jika ingin menyusul Atletico.
     
    Porto menjalani laga berat, karena bakal bertandang ke Vincente Calderon, markas Atletico. Kemenangan menjadi mutlak, jika tak ingin jatuh ke tangan Zenit yang hanya melakoni laga terakhir melawan Austria Vina.
     
    Stadion San Siro bakal menyajikan laga tak kalah seru, ketika AC Milan berebut tiket terakhir dengan Ajax Amsterdam, Kamis (12/12/2013) dini hari WIB. Dua tim ini bakal menjadi siapa yang akan mendampingi Barcelona.
     
    Tuan rumah cuma butuh hasil imbang, jika ingin meneruskan tradisi lolos ke babak 16 besar selama lima musim ke belakang. Sementara Ajax, meski sulit, namun kemenangan atas Barcelona di laga terakhir, bisa memotivasi mereka untuk menjinakkan ‘Iblis Merah’ di San Siro.
     
    Rabu (11/12/13)
    Manchester United vs Shakhtar Donetsk
    Real Sociedad vs Bayer Leverkusen
    Galatasaray vs Juventus
    FC Copenhagen vs Real Madrid
    Benfica vs Paris Saint-Germain
    Olympiacos Piraeus vs RSC Anderlecht
    Bayern Munich vs Manchester City FC (live SCTV)
    FC Viktoria Plzen vs CSKA Moskow
     
    Kamis (12/12/13)
    Schalke 04 vs FC Basel
    Chelsea FC vs Steaua Bucarest)
    Olympique de Marseille vs Borussia Dortmund
    Napoli vs Arsenal
    Austria Vina vs Zenit
    Atlético Madrid vs Porto
    AC Milan vs Ajax Amsterdam
    Barcelona vs Celtic (Live SCTV)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Menanti 8 Tim Liga Champions Lolos Ke Fase Knock Out Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top