• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, June 7, 2013

    Indonesia Pakai Seragam Tandang Saat Lawan Belanda


    Berstatus sebagai tuan rumah, Indonesia justru akan mengenakan jersey tandang saat bertemu
     Belanda besok. KNVB pun dianggap melakukan pelanggaran berat
    Tim nasional Indonesia dipastikan tidak akan mengenakan seragam kebesaran merah-putih saat menjamu Belanda di laga uji coba, Jumat (7/6) besok di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

    Skuat Garuda bakal mengenakan seragam tandang berwarna putih-hijau saat berhadapan dengan Robin van Persie dkk yang tetap akan menggunakan seragam oranye.

    Dalam konferensi pers sebelum laga pada Kamis (6/6), manajer timnas Indonesia Rudy Maswi mengaku cukup kecewa dengan kondisi tersebut. “Masalah kostum tadi kami berkeras, artinya warna merah itu adalah kostum kebanggan,” kata Rudy.

    "Lebih baik tanyakan langsung karena keputusan berasal dari dalam dan yang paling bertanggung jawab adalah sponsor dan PSSI. Saya dan Jacksen tidak akan bertanggung jawab mengenai hal ini,” ujar Maswi yang juga berstatus sebagai manajer Persipura Jayapura.

    Media officer PSSI Bobby Mubarak menanggapi hal tersebut sekaligus menjelaskan mengenai batalnya konferensi pers yang dilakukan oleh pihak Belanda. “Terjadi miskomunikasi antara PSSI dan pihak sponsor, di mana pihak sponsor telah mengadakan deal-deal dengan KNVB Belanda mengenai masalah kostum tadi yang tidak kita ketahui," ujarnya. 

    “Tidak hadirnya tim Belanda dalam pre-match kali ini tampaknya sudah deal juga dengan pihak promotor yang kami tidak ketahui. Hal ini sebenarnya merupakan pelanggaran keras dalam aturan FIFA maupun AFC. Pre-match conference harusnya dihadiri oleh kedua tim dengan pemain dan pelatih yang harusnya hadir,” pungkas Mubarak.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Indonesia Pakai Seragam Tandang Saat Lawan Belanda Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top